GridKids.id - Kids, pernahkah kamu melihat sapi laut?
Sapi laut (Hydrodamalis gigas) adalah hewan laut yang berasal dari ordo Sirenia yaitu dugong dan manatee.
Ada lima spesies sapi laut di ordo Sirenia, yaitu Manatee Amazonia, Manate India Barat, Dugong, Manatee Afrika Barat, dan Sapi Laut Steller.
Saat ini hanya tinggal empat spesies yang masih hidup, yaitu tiga manatee dan satu dugong.
Yap, sapi laut steller sudah punah, Kids.
Nah, kali ini kamu akan diajak belajar bersama berbagai fakta menarik sapi laut yang perlu kamu ketahui.
Apa saja fakta menariknya, Kids?
Fakta Menarik Sapi Laut
1. Sapi laut Steller adalah spesies ordo Sirenia yang ukuran tubuhnya paling besar.
2. Sapi laut panjangnya bisa sampai 10 meter dengan berat mencapai 10 ton.
3. Panjang tubuh manatee maksimal hingga 4,6 meter.
Baca Juga: 5 Karakteristik Dugong, Mamalia Laut yang Sering Disebut Sapi Laut
Komentar