GridKids.id - Mamalia adalah hewan yang berkembang biak dengan melahirkan.
Tapi, tahukah kamu kalau ada mamalia yang berkembang biak dengan bertelur?
Mamalia yang bertelur dikenal dengan istilah monotremata.
Monotremata adalah mamalia yang hanya ditemukan berhabitat di Australia dan New Guinea.
Dilansir dari laman mongabay.co.id, istilah monotremata dalam bahasa Yunani adalah satu lubang.
Satu lubang monotremata dikenal sebagai kloaka yang berfungsi jadi reproduksi, ekskresi, hingga pembuangan sisa-sisa pencernaan.
Kali ini kamu akan diajak mengenal lima spesies mamalia yang bertelur, di antaranya:
Mamalia yang Berkembangbiak dengan Bertelur
1. Platipus
Platipus (Ornithorhynchus anatinus) adalah hewan yang punya paruh mirip bebek yang punya reseptor listrik untuk mendeteksi mangsanya yang ada dalam air.
Ekor platipus mirip berang-berang dan punya cadangan energi untuk bertahan hidup.
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Platipus, Mamalia Semi Akuatik yang Beracun dari Australia
Di kaki belakang platipus jantan ada kelenjar racun yang mengandung peptida yang bisa membuat efek sakit dan bengkak pada korbannya.
2. Ekidna Moncong Pendek
Ekidna Moncong Pendek (Tachyglossus aculeatus) adalah mamalia pemakan semut.
Ekidna moncong pendek tubuhnya diselimuti duri yang bisa melindunginya dari predator.
Ekidna punya moncong panjang fleksibel yang bisa membantu mereka mencari serangga dalam tanah.
Lidahnya yang panjang dan lengket bisa meraih makanan dalam rongga atau lubang-lubang di tanah.
Makanan utamanya adalah semut dan rayap yang hidup dalam tanah atau rongga-rongga.
3. Ekidna Moncong Panjang
Ekidna moncong panjang (Zaglossus bruijnii) adalah spesies mamalia yang tubuhnya lebih besar dan berat dibandingkan dengan ekidna.
Moncong panjangnya melengkungdan bisa memudahkan mamalia ini mencari makanan dalam tanah, termasuk cacing tanah dan larva serangga.
Moncongnya yang panjang ini sangat sensitif dan bisa mendeteksi getaran dan pergerakan mangsa yang bergerak dalam tanah.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Ekidna, Mamalia Berduri yang Mirip Landak
4. Ekidna Moncong Panjang Timur
Ekidna Moncong Panjang Timur (Zaglossus bartoni) adalah mamalia yang punya moncong melengkung dengan tubuh yang tertutup duri-duri.
Moncong ini bisa mencari makanan-makanan mereka yang hidup dalam tanah, seperti serangga, cacing tanah, dan larva.
Duri-duri tajam ekidna moncong panjang timur bisa membantu mereka saling berinteraksi dengan sesamanya.
5. Payangko
Payangko (Zaglossus attenboroughi) adalah spesies ekida yang bentuknya paling kecil di antara ekidna berparuh panjang.
Meski berukuran kecil, kemampuan adaptasinya sangat luar biasa.
Payangko ditemukan di wilayah terbatas yang ada di pegunungan Cyclops, Papua Nugini, dan punya habitat yang spesifik dan terbatas.
Payangko punya duri-duri tajam di tubuhnya yang memberikan perlindungan dari predator pemangsanya.
Nah, Kids, itu tadi beberapa jenis mamalia yang bertelur dan ditemukan di wilayah Australia dan New Guinea, Kids.
Pertanyaan: |
Di mana cadangan energi pada tubuh platipus tersimpan? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!
Source | : | mongabay.co.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar