GridKids.id - Sebuah objek misterius yang hampir enggak tampak dikenal dengan komet gelap.
Ilmuwan memperkirakan kalau keberadaan materi ini bisa mengancam nasib planet kita di masa depan.
Komet gelap merupakan objek-objek kecil yang berputar dengan cepat di dekat orbit planet kita.
Asal muasalnya diperkirakan berasal dari tempat yang jaraknya lebih jauh dari tata surya kita.
Komet sering dianggap mirip asteroid, meski sebenarnya sangat berbeda, lo, Kids.
Komet merupakan benda langit yang berasal dari wilayah terluar tata surya kita, di tempat asalnya suhunya sangat rendah atau dingin.
Inilah kenapa gas dan debu yang membentuk meteor mengarah ke Bumi dalam keadaan beku, Kids.
Komet diketahui punya orbit yang stabil, tapi komet bisa saja terganggu dengan interaksi gravitasi dengan planet-planet raksasa yang ada di dekatnya.
Interaksi gravitasi inilah yang menyebabkan beberapa batuan es berputar ke tata surya bagian dalam, ketika terjadi maka panas Matahari membuatnya jadi hancur.
Berbeda dengan komet, asteroid biasanya ada di tata surya bagian dalam orbitnya ada di antara planet Mars dan Jupiter.
Asteroid lebih berbatu daripada komet, sehingga asteroid cenderung lebih tahan lama di bawah sinar Matahari.
Baca Juga: 7 Asteroid Besar yang Membentuk Kawah di Bumi, Tak Hanya Chicxulub
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar