Kari Pakistan dikenal dengan sebutan Karahi.
Bahan utama yang sering diolah jadi sajian karahi khas Pakistan adalah daging domba.
Kari khas Lahore, Pakistan biasanya akan ditambahkan cuka dan bawang putih.
Sedangkan, karahi dari daerah Peshawar akan menambahkan garam, ketumbar, juga tomat dalam bumbunya.
7. Kari Arab
Arab sebagai negara Timur Tengah juga dikenal familiar dengan sajian kari, nih, Kids.
Kari khas Arab dikenal juga dengan nama yang sama seperti Kari Pakistan, yaitu Karahi.
Sajian kari ini menggunakan rempah seperti bawang putih, tomat, cuka, juga ketumbar.
Orang Arab biasa menyajikan hidangan kari mereka sebagai teman makan nasi briyani atau roti maryam.
Tak hanya itu, seringkali ditambahkan juga daging domba dalam potongan besar.
Orang Arab punya kebiasaan menyajikan makanannya dalam wadah besar supaya bisa disantap bersama keluarga atau kerabat.
Baca Juga: 7 Sajian Idul Adha Khas dari Berbagai Negara, Salah Satunya Nasi Briyani
Nah, Kids, itu tadi berbagai jenis kari yang populer dari banyak negara dunia. Menarik dan penasaran ingin mencobanya, ya?
Pertanyaan: |
Apa perbedaan kari khas Thailand dengan kari dari Indonesia? |
Petunjuk, cek lagi hlm. 2. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar