GridKids.id - Wadah plastik sering dijadikan sebagai tempat untuk menyimpan barang-barang agar lebih praktis.
Barang-barang umumnya akan dikelompokkan berdasarkan kategori tertentu dan dimasukkan ke dalam wadah plastik berukuran besar sebelum dimasukkan ke kulkas maupun lemari.
Wadah plastik memang dapat membuat barang-barang kita tersimpan dengan rapi, Kids.
Tapi, harus diketahui juga bahwa enggak semua barang di rumah dapat kita simpan ke dalam wadah plastik, ya.
Yuk, kita simak barang apa saja yang tak boleh disimpan di dalam wadah plastik berikut ini!
Barang di Rumah yang Tak Boleh Disimpan dalam Wadah Plastik
1. Barang-barang yang terbuat dari kulit
Selain pakaian halus, barang di rumah yang tak boleh disimpan di wadah plastik yaitu barang-barang dari kulit.
Ben Soreff dari H2H Organizing, mengatakan bahwa bahan kulit perlu bernapas, sedangkan wadah plastik bisa menangkap kelembapan, sehingga menyimpan barang dari kulit di dalam wadah plastik bisa menimbulkan jamur dan merusak baang tersebut.
Sebagai alternatif, Ben menyarankan untuk barang-barang dari kulit seperti tas, dompet, atau sepatu dalam wadah berbahan katun.
2. Dokumen penting
Baca Juga: Harus Dibersihkan, Ini 5 Area dan Benda di Rumah yang Sering Terabaikan
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Heni Widiastuti |
Komentar