GridKids.id - Kids, laga Liverpool vs Tottenham Hotspur tersaji di pekan ke-36 Liga Inggris 2023/2024.
Pertandingan Liverpool vs Tottenham Hotspur akan digelar pada Minggu (5/5/2024) mulai pukul 22.30 WIB.
Kali ini GridKids akan menyajikan head to head dan link live streaming Liverpool vs Tottenham Hotspur.
Untuk link live streaming bisa diakses pada akhir artikel ini, ya.
Jelang akhir musim, Liverpool justru dipusingkan dengan performa mereka yang semakin menurun.
Dari dua laga terakhir, Liverpool selalu gagal meraih kemenangan dan sempat kalah satu kali.
Catatan ini membuat Liverpool semakin tertinggal dari persaingan menuju juara musim ini.
Dengan nilai 75 poin, Liverpool harus bersaingan dengan Arsenal (83 poin) dan Manchester City (82 poin).
Di sisi lain, Tottenham juga ambruk di akhir musim ini setelah menelan tiga kekalahan beruntun.
Terbaru, mereka tumbang saat dijamu Chelsea di Stamford Bridge dengan skor 0-2.
Di papan klasemen, Tottenham menempati peringkat 5 dengan koleksi 60 poin.
Baca Juga: Chelsea vs West Ham: Head to Head dan Link Live Streaming
Namun demikian, Tottenham memiliki catatan apik saat menghadapi Liverpool.
Di pertemuan terakhir, Tottenham berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor 2-1.
Head to Head Liverpool vs Tottenham Hotspur
166 Kali Pertemuan
80 Kali Liverpool Menang
44 Kali Tottenham Menang
42 Kali Imbang
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
30/09/2023 - Tottenham 2-1 Liverpool
30/04/2023 - Liverpool 4-3 Tottenham
06/11/2022 - Tottenham 1-2 Liverpool
08/05/2022 - Liverpool 1-1 Tottenham
19/12/2021 - Tottenham 2-2 Liverpool
Prediksi Susunan Pemain
Baca Juga: Arsenal vs Bournemouth: Head to Head dan Link Live Streaming
Liverpool: Alisson (GK); Robertson, Van Dijk, Konate, Alexander-Arnold; Mac Allister, Endo, Szoboszlai; Diaz, Nunez, Salah.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Tottenham: Vicario (GK); Van de Ven, Dragusin, Romero, Porro; Lo Celso, Bentancur; Heung-Min, Maddison, Johnson; Richarlison.
Pelatih: Ange Postecoglou.
Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Hotspur
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar