GridKids.id - Kids, pertandingan Man United vs Sheffield United tersaji di pekan tunda Liga Inggris 2023/2024.
Laga Man United vs Sheffield United akan dilaksanakan pada Kamis (25/4/2024) mulai pukul 02.00 dini hari WIB.
Kali ini GridKids akan menyajikan head to head dan link live streaming Man United vs Sheffield United.
Untuk link live streaming bisa diakses pada akhir artikel ini, ya.
Man United saat ini berada di posisi 7 klasemen dengan koleksi 50 poin.
Dalam empat pekan terakhir Man United juga belum merasakan kemenangan.
Itu artinya, perjuangan mereka untuk bersaingan di lima besar klasemen terbilang sulit.
Bahkan, untuk mengejar posisi Tottenham di peringkat kelima, Man United harus mengemas 10 poin dari laga yang tersisa.
Namun demikian, Man United baru saja mengunci tiket final Piala FA 2024 setelah menang dramatis atas Conventry.
Tiket itu juga menjadi asa terakhir Man United untuk meraih gelar di musim ini.
Di final nanti, Man United akan menghadapi Manchester City.
Baca Juga: Wolves vs Arsenal: Head to Head dan Link Live Streaming
Source | : | Soccerway |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Heni Widiastuti |
Komentar