Benda cair juga menekan ke segala arah karena punya tekanan.
Permukaan benda cair selalu datar dan tenang, berbeda dengan permukaan air yang bergerak.
Benda cair juga meresap lewat celah-celah kecil, inilah kenapa kain bisa basah jika terkena air, Kids.
3. Benda Gas
Benda gas sulit diamati, berbeda dengan benda-benda lainnya, yaitu benda padat dan benda gas.
Meski enggak bisa bebas diamati, keberadaan benda gas ini bisa dirasakan.
Sama halnya seperti angin, tak terlihat tapi bisa kamu rasakan menyapu kulitmu.
Benda gas punya beberapa sifat seperti misalnya:
- Benda gas ada bentuk dan punya volume mengikuti wadahnya.
Ketika balon ditiup misalnya, udara akan masuk ke dalam balon, Kids.
Balon yang diisi udara akan menggembung mengikuti bentuk balonnya, misalnya bulat atau yang dibuat jadi seperti bentuk tertentu.
Baca Juga: 4 Peristiwa Perubahan Wujud Benda Gas, dari Menguap sampai Menyublim
Sama seperti benda cair, benda gas juga menekan ke segala arah. Lihatlah ketika udara diisikan ke dalam balon, balon akan membesar seiring udara mengisi ruang di dalamnya.
Itulah tadi beberapa penjelasan lengkap tentang sifat-sifat dari benda yang ada di sekitar kita.
Semoga menambah wawasanmu, ya, Kids!
Pertanyaan: |
Apa saja contoh benda cair yang ada di sekitarmu? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Buku 'Pembelajaran IPA Sekolah Dasar' karya Pariang Sonang S |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Heni Widiastuti |
Komentar