GridKids.id - Apa yang kamu ketahui tentang fakta-fakta pohon cedar, Kids?
Pohon cedar atau aras tumbuh di daerah Mediterania dan sebagaian besar hidup di sepanjang pegunungan Lebanon.
Pohon cedar adalah jenis pohon yang diperkirakan berumur lebih dari 1.000 tahun saat ini.
Sebagai pohon yang berumur panjang, cedar mampu bertahan hidup dalam kondisi cuaca dingin hingga minus 25 derajat Celcius, lo.
Hutan cedar menjadi tempat yang indah dan menyenangkan untuk dilewati. Namun, sayangnya pohon-pohon ini enggak tumbuh di mana-mana.
Tahukah kamu? Pohon cedar merupakan konifer dari genus Cedrus dengan famili Pinaceae.
Sebagai tumbuhan konifer, daun dari pohon aras menyerupai jarum seperti halnya hutan pinus, cemara, dan sejenisnya.
Nah, daun pohon cedar mempunyai lapisan lilin di setiap helaiannya dengan ketebalan yang bervariasi.
Bersumber dari lindungihutan.com, karakteristik pohon cedar mampu tumbuh di berbagai ketinggian sehingga berpeluang besar untuk dilestarikan di mana pun.
Pohon cedar dikenal sangat kuat dan enggak mudah lapuk sehingga semakin tua kayunya maka daya tahan kayu akan semakin kuat.
Pada artikel ini kita akan mencari tahu apa saja fakta menarik pohon cedar, yuk, simak informasi di bawah ini!
Baca Juga: 13 Fakta Menarik Pohon Baobab, Pohon Kehidupan yang Punya Banyak Nama
Fakta Menarik Pohon Cedar
1. Pohon cedar adalah simbol dari negara Lebanon dan bahkan ditampilkan di benderanya.
2. Menurut ilmuwan, pohon cedar pertama kali muncul di wilayah Himalaya atau Laut Mediterania.
3. Selama keberadaan peradaban kuno, kayu cedar dianggap sebagai bahan bangunan terbaik.
4. Pohon ini mengeluarkan zat yang mudah menguap dan membersihkan udara dari mikroba.
5. Banyak tumbuh di Lebanon, pohon cedar menjadi identitas bangsa Lebabon.
6. Getah dari pohon cedar mempunyai khas aroma mais dan harum.
7. Pohon cedar selalu tumbuh hijau meski tertanam di daerah kering dan terpapar sinar matahari.
8. Di masa lalu, orang-orang Phoenicians memanfaatkan kayu cedar untuk membangun sejumlah kapal yang digunakan untuk berlayar ke Mediterania.
9. Bagi bangsa Mesir, serbuk kayu cedar digunakan untuk proses mumifikasi yang diklaim dapat mengusir gangguan serangga.
Baca Juga: 13 Fakta Menarik Pohon Darah Naga yang Dianggap Komunitas Hutan Tertua di Bumi
10. Keistimewaan poho cedar juga dimanfaatkan oleh bangsa Yunani untuk mengobati kusta.
11. Bangsa Ottoman juga memanfaatkan kayu ini sebagai bahan bakar kereta api karena mudah terbakar.
12. Pohon cedar juga mempunyai nilai magis dan misteri dalam berbagai kepercayaan dan mitologi.
13. Orang-orang di masa lalu percaya bahwa pohon cedar dapat mengusir roh jahat.
Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja fakta-fakta menarik pohon cedar.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,nationalgeographic.grid.id,lindungihutan.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar