GridKids.id - Kenapa hutan Amazon termasuk salah satu hutan yang berbahaya di dunia, Kids?
Hutan Amazon adalah hutan hujan tropis terbesar di dunia, terkenal dengan keanekaragaman hayatinya yang luar biasa.
Hutan Amazon berada di Amazon, Amerika Selatan yang juga disebut sebagai wilayah Amazonia.
Wilayah hutan Amazon mempunyai luas 7 juta kilometer persegi dengan kawasan hutan seluas 5,5 juta kilometer persegi.
Nah, kawasan hutan hujan tropis ini tersebar di 9 negara, yakni Kolombia, Peru, Venezuela, Ekuador, Bolivia, Guyana, Suriname, dan Guyana Prancis.
Secara etimologi, nama Amazon berasal dari kata amazonas yang merupakan nama suku dalam mitologi Yunani.
Amazonas adalah suku yang hanya terdiri dari prajurit perempuan yang melakukan penaklukan dengan ekspedisi.
Tahukah kamu? Hutan Amazon merupakan paru-paru dunia yag mampu menghasilkan 30 persen oksigen di Bumi.
Menariknya, garis khatulistiwa yang melewati hutan ini memengaruhi panjang hari dengan 12 jam dengan sinar matahari sepanjang tahun.
Oleh karena itu, hutan ini mempunyai pasokan sinar matahari yang terus-menerus bersinar dan curah hujan yang merata ke seluruh hutan.
Meski demikian, hutan Amazon dikenal sebagai hutan yang berbahaya, lo. Wah, apa alasannya ya, Kids?
Baca Juga: 6 Hewan Unik yang Hidup di Ekosistem Sungai Amazon serta Nama Ilmiahnya
Kenapa Hutan Amazon Berbahaya?
1. Satwa Liar yang Berbahaya
Salah satu alasan kenapa hutan Amazon berbahaya adalah adanya satwa liar yang berbahaya.
Hutan Amazon adalah rumah bagi berbagai macam hewan liar termasuk predator berbahaya seperti jaguar, puma, dan ular berbisa.
Hewan-hewan ini dapat menyerang manusia jika merasa terancam.
2. Serangga Berbahaya
Mempunyai keanekaragaman hayati yang tinggi membuat hutan Amazon kaya akan hewan-hewan unik.
Hutan Amazon juga dihuni oleh berbagai jenis serangga berbahaya, seperti nyamuk yang membawa penyakit malaria dan demam kuning.
Selaian itu juga ada, semut dan lebah yang dapat menyengat dengan racun yang menyakitkan.
3. Ular Raksasa
Baca Juga: Keadaan dan Fakta Mengenai Hutan Amazon yang Penuh Misteri, Berani ke Sana?
Hutan Amazon juga dikenal mempunyai ular-ular raksasa seperti anakonda.
Menurut pengakuan suku lama Amazonm terdapat ular yang panjang tubuhnya mencapai 48,8 meter dengan lebar kepala 1,8 meter.
Sejauh ini ular terbesar yang pernah ada di Amazon adalah Yakumama dengan panjang 35 meter. Pada tahun 2009 ular ini tumbuh menjadi 39,9 meter.
4. Suku yang Misterius
Survival International adalah sebuah organisasi yang peduli dengan suku-suku terpencil di dunia, mencatat bahwa ada setidaknya satu juta orang yang menguni hutan Amazon pada tahun 2018.
Mereka terbagi menjadi 400 suku di hutan tropis ini ya, Kids.
Suku misterius ini masih menjadi tanda tanya besar. Ada yang mengatakan mereka berbadan tinggi, kulitnya putih, dan matanya berwarna biru.
Demikianlah informasi tentang alasan kenapa hutan Amazon dikenal sebagai hutan yang berbahaya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,lindungihutan.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar