GridKids.id - Tahukah kamu? Bagi beberapa kebudayaan, pohon enggak hanya berupa tumbuhan, lo.
Di belahan dunia sebuah pohon dianggap mempunyai keajaiban dan berkah bagi masyarakat.
Bahkan beberapa masyarakat juga percaya bahwa pohon ini dapat mengabulkan harapan.
Pohon-pohon tertentu dihormati dan dijaga karena kekuatannya yang diyakini dapat mendatangkan berbagai manfaat.
Pohon merupakan organisme yang mampu fotosintesis hingga menyediakan berbagai manfaat bagi lingkungannya.
Pohon juga menawarkan tempat tinggal yang nyaman dan aman bagi makhluk hidup.
Pada artikel ini kita akan mencari tahu pohon-pohon apa saja yang dianggap sakral dan membawa berkah, simak informasi di bawah ini.
Pohon-Pohon di Dunia yang Dianggap Sakral
1. Pohon Bodhi
Apakah kamu pernah mendengar pohon bodhi, Kids?
Pohon bodhi dikenal sebagai pohon pencerahan dalam agama Buddha.
Baca Juga: Kenapa Pohon Kelapa Dijuluki Sebagai Pohon Kehidupan? #AkuBacaAkuTahu
Pohon bodhi (Ficus religiosa) dihormati oleh umat Buddha dan dianggap membawa kedamaian, kebijaksanaan, dan pencerahan.
2. Pohon Uang
Pohon ini dipercaya membawa kekayaan dan kemakmuran dalam budaya Tionghoa.
Pohon uang mempunyai daun yang berbentuk seperti koin dan batang yang dikepang untuk melambangkan kesatuan dan kekuatan.
3. Pohon Ek
Salah satu pohon yang dianggap sakral adalah pohon ek.
Pohon ek dihormati karena kekuatannya dan diyakini membawa perlindungan, keberanian, dan kebijaksanaan.
4. Pohon Beringin
Pohon ini dianggap sebagai pohon magis karena pernah menjadi persinggahan Buddha.
Orang-orang percaya bahwa akar pohon beringin enggak pernah berhenti tumbuh.
Baca Juga: Dari Manakah Warna Pelangi pada Batang Pohon Rainbow Eucalyptus? #AkuBacaAkuTahu
Akar-akar pohon ini akan turun ke dasar bumi dan akan menjadi pohon yang benar-benar abadi.
Artinya pohon ini akan tetap ada karena akarnya yang kuat dan panjang.
Nah, demikianlah informasi tentang pohon-pohon yang dianggap sakral dan dipercaya dapat mengabulkan permintaan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | idntimes.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Heni Widiastuti |
Komentar