GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu yang dimaksud dengan advertisement text?
Dalam bahasa Inggris, kita juga mempelajari advertisement text yang biasanya digunakan untuk mempromosikan suatu produk.
Agar kamu lebih memahaminya, simak penjelasannya berikut ini!
Pengertian Advertisement Text
Menurut Cambridge Dictionary, an advertisement is a picture, short film, song, etc. that tries to persuade people to buy a product or service, or a piece of text that tells people about a job, etc.
Artinya adalah, iklan merupakan gambar, film pendek, lagu, dan lain-lain yang membujuk orang untuk membeli sebuah produk atau jasa, atau sepotong teks yang memberitahu orang-orang tentang pekerjaan dan sebagainya.
Teks iklan juga umumnya dilengkapi dengan gambar yang sesuai dengan produk atau jasa yang ditawarkan.
Iklan juga biasanya kita temukan di tempat-tempat umum, internet, koran, dan lain-lain.
Tujuan dan Fungsi Advertisement Text
Sama seperti teks lainnya, advertisement text memiliki tujuan tersendiri dan dibuat semenarik mungkin untuk mempromosikan produk maupun jasa.
Teks ini berfungsi untuk mempromosikan produk atau jasa dan menarik minat calon pembeli atau pelanggan untuk membeli produk atau menggunakan jasa penjual.
Baca Juga: 3 Contoh Menggunakan Spoof Text dalam Bahasa Inggris
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar