Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja contoh bencana sosial, Kids!
Korupsi dapat dianggap sebagai bencana sosial yang merusak sendi-sendi pembangunan suatu negara.
Praktik korupsi melibatkan penyalahgunaan kekuasaan atau posisi untuk keuntungan pribadi, mengakibatkan ketidaksetaraan, kemiskinan, dan hilangnya kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.
Contohnya adalah penyelewengan dana publik, suap, dan nepotisme yang dapat merusak integritas institusi dan menghancurkan moralitas sosial.
Konflik sosial adalah bentuk bencana sosial yang melibatkan pertentangan antara kelompok-kelompok dalam masyarakat.
Sebagai contoh, konflik etnis, agama, atau kelas dapat menyebabkan ketidakstabilan politik dan ekonomi.
Konflik ini bisa memunculkan kekerasan, migrasi massal, dan trauma psikologis yang berdampak jangka panjang pada perkembangan sosial suatu negara.
Baca Juga: Geografi Kelas XI SMA: 3 Aspek Terjadinya Dinamika Bencana dan Penjelasannya
Sabotase mencakup tindakan yang bertujuan merusak atau menghancurkan infrastruktur suatu negara.
Ini bisa dilakukan oleh kelompok radikal atau individu dengan motif politik atau ideologis.
Sabotase dapat mengakibatkan kerugian ekonomi, kehilangan nyawa, dan mengganggu stabilitas sosial.
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar