GridKids.id - Puisi merupakan salah satu karya sastra yang masih ada hingga saat ini.
Terdapat banyak jenis puisi, seperti puisi kontemporer yang bahkan masih populer.
Kontemporer diartikan sebagai puisi yang dibuat berdasarkan masa kini atau ngikuti arus perkembangan zaman menurut KBBI.
Maka dari itu, puisi kontemporer juga dianggap sebagai puisi modern, Kids.
Agar kamu lebih memahaminya, simak ciri-ciri dan jenis-jenis puisi kontemporer berikut ini!
Ciri-Ciri Puisi Kontemporer
Puisi kontemporer memiliki ciri-ciri, yaitu:
1. Tak memiliki bait atau baris yang beraturan.
2. Kata-katanya lebih informal atau kurang santun dan terkadang mengandung ejekan.
3. Kata yang digunakan mengandung makna tersirat atau simbolis.
4. Tak memiliki gaya bahasa atau rima dengan aturan tertentu.
Baca Juga: Sama-sama Karya Sastra, Ini Perbedaan Puisi Baru dengan Puisi Lama
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar