GridKids.id - Hai, Kids, kembali lagi bersama GridKids untuk membahas bersama fakta-fakta negara di dunia.
Di artikel sebelumnya kamu sudah diajak mengenal beberapa negara-negara di kawasan Asia Selatan, seperti Tibet dan Bhutan.
Kali ini kamu akan diajak melihat bersama berbagai fakta menarik tentang Mongolia.
Mongolia dikenal sebagai negeri kuda, karena bangsa atau orang-orang Mongol dikenal akan kemampuannya menunggang kuda.
Tak hanya orang dewasa, anak-anak di pedesaan bahkan sudah belajar naik kuda sejak masih sangat kecil.
Anak-anak Mongolia belajar menunggang kuda sejak umur 3 sampai 5 tahun.
Ketika masuk umur 6-12 tahun, anak-anak itu bahkan sudah ikut lomba berkuda, lo.
Mongolia adalah negara yang terkurung daratan, bagian utaranya berbatasan dengan Rusia, dan di bagian selatannya berbatasan dengan RRC.
Mongolia dulunya adalah pusat kekaisaran Mongol pada abad 13 M silam. Luas wilayah Mongolia hampir sama dengan Alaska, Kids.
Sebagian besar wilayah Mongolia berupa tanah gersang, bagian barat dan utara ada wilayah padang rumput dan pegunungan, sedangkan bagian selatannya adalah Gurun Gobi.
Selanjutnya, kamu akan diajak melihat berbagai fakta menarik tentang Mongolia. Apa saja, ya?
Baca Juga: 13 Fakta Menarik Gurun Gobi, Kawasan Gurun yang Membeku di Musim Dingin
Fakta Menarik Mongolia
1. Ibukota Mongolia adalah Ulaanbaatar adalah ibukota paling dingin di dunia yang suhunya mencapai 1,3 Celcius.
2. Bangsa Mongol dulunya dikenal sebagai bangsa yang tangguh dalam peperangan.
3. Jenderal Mongol yang terkenal adalah Jengis Khan dikenal akan taktik militernya yang solid.
4. Pasukan Mongol enggak dalam jumlah besar tapi punya kemampuan berkuda yang handal dan terkoordinasi.
5. Budaya berkuda sampai saat ini masih dilestarikan oleh masyarakat Mongolia sampai sekarang.
6. Gurun Gobi di Mongolia adalah gurun terbesar kedua di dunia.
7. Mongolia disebut negeri langit biru karena iklim keringnya membuat awan enggak terbentuk di langitnya.
8. Penduduk yang tersisa dan mendiami padang rumput hidup secara nomaden atau berpindah-pindah.
9. Yurt adalah tenda-tenda khas Mongolia yang jadi tempat tinggal keluarga dan hewan ternak orang Mongolia.
10. Kepindahan bangsa Mongol ke wilayah padang rumput lain biasanya untuk menghindari cuaca ekstrem atau mencari sumber makanan baru untuk hewan ternaknya.
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Ulan Bator, Ibu Kota yang Jadi Tempat Bertemunya Budaya Barat dan Timur
Itulah tadi beberapa fakta menarik tentang negara Mongolia yang dijuluki Negeri Langit Biru.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Google Arts and Culture |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar