GridKids.id - Kids, kali ini kamu akan belajar bersama dengan GridKids di materi Pendidikan Pancasila kelas 4 SD.
Setelah membahas bersama beberapa teks bacaan tentang penerapan Pancasila dalam keseharian, kali ini kamu akan membahas makna dibalik sila Pancasila.
Dilansir dari laman ditpsd.kemdikbud.go.id, lambang pancasila adalah burung Garuda dengan 5 perisai berlambangkan tiap silanya mulai dari sila ke-1 sampai sila ke-5.
Pancasila merupakan landasan dan ideologi untuk bangsa Indonesia yang enggak hanya sebatas identitas dan simbol saja.
Tapi, mencerminkan makna dan nilai-nilai luhur di dalamnya.
Lambang Garuda Pancasila jadi lambang negara yang terdiri atas kumpulan lambang-lambang yang punya arti dan makna tersurat atau tersirat.
Dari buku berjudul "Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraa" karya Dr. H. Muhammad Rakhmat, SH., MH, makna dari lambang Pancasila itu, yaitu:
Burung Garuda melambangkan kekuatan dan gerak yang dinamis dan terlihat dari sayapnya yang mengembang, terlihat sigap terbang ke angkasa.
Dengan sayapnya yang mengembang siap terbang ke angkasa, melambangkan dinamika dan semangat untuk menjunjung tinggi nama baik bangsa dan negara Indonesia.
Baca Juga: Makna dan Perancang Burung Garuda Sebagai Lambang Negara Indonesia
Kedua kaki Burung Garuda yang kokoh mencengkeram pita putih yang bertuliskan seloka berbunyi: Bhinneka Tunggal Ika.
Seloka ini diambil dari buku-buku Sutasoma, karangan Empu Tantular.
Bhinekka Tunggal Ika artinya berbeda-beda tetapi satu jua.
Slogan ini menjadi kekuatan bangsa Indonesia yang punya perbedaan suku, agama, budaya, dan sebagainya.
Warna dasar Burung Garuda adalah kuning keemasan.
Warna kuning emas ini melambangkan keagungan.
Warna ini menggambarkan bangsa Indonesia yang selalu menjunjung tinggi martabat
Bulu burung garuda berbeda terbagi jadi sisi kanan dan kirinya, berjumlah 17 helai sebagai simbol tanggal kemerdekaan Indonesia.
Baca Juga: Makna dan Sejarah Garuda Pancasila, Lambang Negara Indonesia
Bulu di bagian leher burung garuda ada 45 helai, jadi simbol tahun kemerdekaan Indonesia.
Di pangkal ekor ada 19 helai bulu, yang jadi tahun kemerdekaan Indonesia juga.
Di ekornya ada 8 helai bulu jadi simbol bulan kemerdekaan Indonesia.
Simbol angka pada bulu-bulu burung garuda punya makna simbolis berupa bagian histori yang mengingatkan warga negara Indonesia untuk menghargai waktu dan mengingat sejarah bangsanya sendiri.
Perisai adalah lambang perjuangan dan perlindungan.
Perisai sering dibawa ke medan perang oleh para prajurit untuk melindungi diri dari serangan musuh.
Garis melintang yang membagi perisai menjadi ruang atas dan bawah melambangkan garis khatulistiwa yang memang membelah Kepulauan Indonesia.
Perisai jadi lambang perjuangan dan perlindungan.
Di dalam perisai ada lima bagian yang merupakan simbol sila-sila Pancasila.
Pertanyaan: |
Apa arti warna emas pada tubuh burung Garuda? |
Petunjuk, cek lagi halaman 2. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar