Ini mencakup udara, air, tanah, tumbuhan, hewan, manusia, dan interaksi kompleks antara mereka.
Tahukah kamu? Lingkungan memiliki peran penting dalam mendukung kehidupan, lo.
Fungsi-fungsi lingkungan mencakup menyediakan sumber daya alam, seperti air bersih, udara segar, serta mendukung keberlanjutan kehidupan melalui keseimbangan ekosistem.
2. Ekosistem
Ekosistem adalah sistem kompleks yang terdiri dari komponen biotik (makhluk hidup) dan abiotik (faktor non hidup) yang saling berinteraksi di suatu wilayah tertentu.
Contohnya adalah hutan, sungai, dan padang rumput ya, Kids.
Ekosistem memiliki struktur yang terdiri dari produsen (tumbuhan), konsumen (hewan), dan dekomposer (organisme pengurai).
Interaksi antara komponen-komponen ini menjaga keseimbangan ekosistem.
3. Etika Lingkungan
Etika lingkungan adalah seperangkat nilai, norma, dan prinsip moral yang mengatur perilaku manusia terhadap lingkungan.
Source | : | kemdikbud.go.id,Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar