GridKids.id - Halo, Kids, kali ini kamu akan melanjutkan bersama materi Pendidikan Pancasila kelas 4 SD.
Di artikel sebelumnya kamu sudah melihat contoh-contoh perilaku mematuhi aturan di lingkungan sekitar tempat tinggal kita.
Kali ini kamu akan diajak mencermati teks bacaan berjudul 'Mematuhi Aturan', Kids.
Di teks itu kamu diajak mengenal keluarga Dewi yang dikenal rukun dan tertib.
Ayah Dewi selalu mengajarkan pada anggota keluarganya untuk selalu menaati peraturan di lingkungan keluarga dan masyarakatnya.
Ayah selalu mengajarkan untuk menghormati dan menghargai sesamanya.
Selain itu, mereka juga harus bergaul dengan para tetangga yang tinggal di dekatnya.
Keluarga Dewi juga sering membantu warga yang sedang membutuhkan bantuan.
Dewi yang penasaran bertanya tentang keharusan mengikuti peraturan pada ayahnya.
Sang ayah menjawab kalau sebenarnya aturan itu harus diterapkan enggak hanya di masyarakat tapi juga di dalam keluarga.
Aturan yang diterapkan dalam keluarga juga bagian dari masyarakat, Kids.
Baca Juga: Aturan di Lingkungan Sekitar Kita, Pendidikan Pancasila Kelas 4 SD
Source | : | Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar