GridKids.id - Pernahkah kamu mendengar istilah kalimat saran?
Kalimat saran merupakan kalimat yang diungkapkan seseorang dan berisikan opini atau harapan tentang suatu hal.
Dalam buku Metodologi Peneliti Gizi (2023), kalimat saran merupakan kalimat yang berisikan usulan tentang sesuatu.
Saran akan muncul karena adanya suatu permasalahan, atau kondisi di mana seseorang membutuhkan pendapat.
Sementara itu, dikutip dari jurnal Tindak Tutur Direktif dalam Family Development Session (2018) oleh Muhammad Nur Kholis dkk, kalimat saran ditujukan untuk menyarankan orang lain.
Jadi, kalimat saran diperuntukkan bagi orang yang membutuhkan atau meminta saran kepada orang lain.
Ciri-Ciri Kalimat Saran
Berikut adalah ciri-ciri dari kalimat saran:
- Umumnya menggunakan kata penanda, seperti sebaiknya, seharusnya, alangkah baiknya, lebih baik jika, dan lain-lain.
- Ketika diucapkan, umumnya intonasi kalimat saran cenderung menurun atau merendah di akhir kata.
Contohnya:
Baca Juga: Mengenal Istilah Sitasi dalam Pembuatan Karya Ilmiah
Sebaiknya kamu menjaga kesehatan tubuhmu, karena sebentar lagi kita akan bertanding.
Seharusnya kamu tahu bahwa terlalu banyak minum es, tidak baik untuk kesehatan tubuhmu.
Contoh Kalimat Saran tentang Menjaga Kesehatan
Terdapat beberapa contoh kalimat saran tentang menjaga kesehatan tubuh, seperti:
1. Seharusnya kamu tidak makan mi tiap hari.
2. Perlu diingat bahwa kamu tidak boleh mandi di malam hari.
3. Alangkah baiknya kamu menjaga kesehatan tubuh dengan rajin berolahraga.
4. Sebaiknya kamu paham bahwa kesehatan tubuh hanya bisa didapat jika kamu rutin menjaga tubuhmu sendiri.
6. Lebih baik jika kamu periksa ke dokter lebih cepat.
7. Alangkah baiknya kamu minum air putih hangat tiap hari karena banyak manfaatnya.
8. Perlu diingat bahwa kesehatan tubuh itu mahal, maka kamu wajib menjaganya.
Baca Juga: Apa yang Dimaksud Kalimat Pelesapan? Ini Penjelasan dan Contohnya
9. Lebih baik jika kamu rajin jalan kaki tiap hari untuk olahraga ringan.
Nah, itu dia penjelasan tentang kalimat saran dan contohnya dalam menjaga kesehatan tubuh.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar