GridKids.id - Apa saja materi yang dipelajari dalam pramuka siaga, Kids?
Salah satu tingkatan dalam pramuka adalah pramuka siaga.
Pramuka tingkat siaga ialah gerakan pramuka yang anggotanya berusia 7 hingga 10 tahun atau usia SD.
Nah, penyebutan pramuka siaga sesuai dengankiasan pada masa perjuangan bangsa Indonesia saat rakyat Indonesia siaga untuk mencapai kemerdekaan.
Istilah siaga dalam kegiatan pramuka mengacu pada kesiapsiagaan masyarakat dalam meraih kemerdekaan sejak munculnya organisasi Boedi Oetomo pada 1908.
Satuan terkecil dalam pramuka siaga disebut barung dan satuan-satuan dari beberapa barung disebut perindukan.
Setiap barung beranggotakan 5-10 orang pramuka dan dipimpin oleh seorang pemimpin barung yang dipilih oleh anggota barung itu sendiri.
Tahukah kamu? Formasi barisan setiap tingkatan pramuka berbeda-beda lo, Kids.
Pada pramuka siaga formasi barisan membentuk formasi lingkaran, sedangkan pramuka penggalang bentuk formasinya angkare.
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja materi yang dipelajari dalam pramuka siaga, simak informasi di bawah ini.
Materi yang Dipelajari dalam Pramuka Siaga
Baca Juga: Pramuka Siaga: Pengertian, Jumlah Anggota Regu, dan Kode Kehormatan
Tingkatan pramuka siaga dibagi jadi tiga, yaitu pramuka siaga mula, siaga bantu, dan siaga tata.
1. Area Pengembangan Spiritual
a. Pramuka siaga mula mempelajari materi aturan agama yang dianutnya dan agama serta budaya lain.
b. Pramuka siaga bantu memahami aturan agama yang dianutnya dan toleransi terhadap penganut agama dan budaya lain.
c. Pramuka siaga tata melaksanakan aturan-aturan agama yang dianutnya serta menghormati penganut agama dan budaya lain.
2. Area Pengembangan Sosial
a. Pramuka siaga mula mempelajari anggota keluarga, seperti teman dalam satu barung dan mengenal teman dalam satu perindukan.
b. Pramuka siaga bantu mengenal lingkungan serta mengetahui aturan-aturan sosial yang berlaku di lingkungan.
c. Pramuka siaga tata mempelajari peraturan sosial yang berlaku di lingkungan dan menjalankan tugas yang diberikan.
3. Area Pengembangan Fisik
Baca Juga: Bunyi Dwi Satya Pramuka Siaga serta Pengamalannya dalam Kehidupan
a. Pramuka siaga mula mengenal organ tubuh, gerakan dasar olahraga, kebersihan, dan kesehatan.
b. Pramuka siaga bantu memahami fungsi organ tubuh, gerakan dasar olahraga, kebersihan, dan kesehatan.
c. Pramuka siaga tata membiasakan hidup bersih dan sehat dengan menjaga kebersihan, berolahraga secara teratur dengan mematuhi aturannya.
4. Area Pengembangan Emosional
a. Pramuka siaga mula mengenal dwisatya dan dwidarma.
b. Pramuka siaga bantu memahami dwisatya dan dwidarma.
c. Pramuka siaga tata mengamalkan dwisatya dan dwisarma.
5. Area Pengembangan Intelektual
a. Pramuka siaga mula mengenal pengetahuan, teknologi, dan keterampilan kepramukaan.
b. Pramuka siaga bantu melaksanakan pengetahuan teknologi dan keterampilan kepramukaan serta bisa memanfaatkannya.
c. Pramuka siaga tata menceritakan pengetahuan, teknologi, dan keterampilan kepramukaan yang dimiliki dalam barung dan perindukan.
Baca Juga: 4 Tingkatan Pramuka di Indonesia Berdasarkan Umur #AkuBacaAkuTahu
Demikianlah informasi tentang materi yang dipelajari dalam pramuka siaga berdasarkan area pengembannya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,pramuka.or.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar