GridKids.id - Kids, pekan ke-17 Liga Inggris 2023/2024 mempertemukan Chelsea vs Sheffield United.
Pertandingan Chelsea vs Sheffield United akan digelar pada Sabtu (16/12/2023) mulai pukul 22.00 WIB.
Kali ini GridKids akan menyajikan head to head dan link live streaming Chelsea vs Sheffield United.
Untuk link live streaming bisa diakses pada akhir artikel, ya.
Chelsea kini tampil untuk bangkit dari catatan buruk di dua pekan terakhir.
Dalam dua laga terbaru, skuad asuhan Mauricio Pochettino itu selalu kalah.
Pertama, Chelsea kalah dari Man United di Old Trafford dengan skor 1-2.
Kemudian mereka juga tumbang di markas Everton dengan skor 0-2.
Namun demikian, laga ini akan menjadi pertandingan di markas mereka sendiri.
Itu artinya, pertandingan kali ini akan disaksikan langsung oleh para pendukung Chelsea di Stamford Bridge.
Sementara itu, Sheffield datang ke markas Chelsea dengan misi menjaga tren positif.
Baca Juga: Union SG vs Liverpool: Head to Head dan Link Live Streaming
Sebelumnya mereka berhasil bangkit dari rangkaian kekalahan di tiga laga sebelumnya.
Akan tetapi, Sheffield adalah tim yang buruk ketika bermain tandang.
Tercatat mereka kalah tujuh kali dalam laga tandang ke markas lawan.
Head to Head Chelsea vs Sheffield United
77 Kali Pertemuan
35 Kali Chelsea Menang
26 Kali Sheffield Menang
16 Kali Imbang
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
• 21/03/2021 - Chelsea 2-0 Sheffield
• 08/02/2021 - Sheffield 1-2 Chelsea
• 08/11/2020 - Chelsea 4-1 Sheffield
• 11/07/2020 - Sheffield 3-0 Chelsea
• 31/08/2019 - Chelsea 2-2 Sheffield
Baca Juga: Newcastle vs AC Milan: Head to Head dan Link Live Streaming
Prediksi Susunan Pemain
Chelsea: Sanchez (GK); Colwill, Badiashile, Silva, Cucurella; Fernandez, Caicedo; Mudryk, Gallagher, Palmer; Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino.
Sheffield United: Foderingham (GK); Thomas, Trusty, Ahmedhodzic, Bogle; Souza; Archer, Hamer, Brooks, McAtee; McBurnie.
Pelatih: Chris Wilder.
Link Live Streaming Chelsea vs Sheffield United
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar