GridKids.id - Teks eksposisi merupakan salah satu teks yang dipelajari dalam bahasa Indonesia.
Apa itu teks eksposisi?
Teks eksposisi merupakan tulisan atau paparan yang memberikan informasi kepada pembacanya secara fakta.
Teks eksposisi adalah tulisan yang berisikan hawaban dari pertanyaan dalam pemaparana informasi atau pengetahuan yang bersifat tak menggiring opini.
Nah, setelahg keranganya disusun dalam teks ini, tulisan tersebut harus dikembangkan lebih lengkap agar ciri-cirinya dapat tersampaikan.
Teks ini sudah pasti memiliki bukti konkret yang ditulis oleh penulis dan berguna sebagai penguat dalam tulisannya.
Selain itu, terdapat juga sifat-sifat penulisan teks eksposisi yang penting diketahui. Apa saja itu?
Sifat Teks Eksposisi
1. Informatif
Bila mengutip dari KBBI, informatif bersifat menerangkan atau memberi tahu.
Informati juga dapat diartikan sebagai pesan yang baru diketahui oleh banyak orang ketika membaca sebuah teks.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Teks Narasi serta Ciri-Ciri dan Struktur Penulisannya
Teks eksposisi menggunakan gaya bahasa yang bersifat informatif karena terdapat informasi yang bermanfaat bagi pembacanya.
2. Obyektif
Obyektif dalam teks eksposisi merupakan keadaan yang sebenarnya tanpa adanya pengaruh pendapat atau pandangan pribadi.
Obyektif berarti tak menambah informasi yang dibuat-buat, agar tak menimbulkan berita palsu, dan tak menggiring opini publik.
3. Logis
Teks eksposisi bersifat logis karena menyesuaikan pemikiran dengan logika, benar menurut penalaran, dan masuk akal.
Masuk akal di sini berarti tak mengada-ada atau mengaitkan dengan hal mistis yang belum diketahui kebenarannya.
Contoh Teks Eksposisi
Berikut adalah contoh teks eksposisi:
Penanaman resapan biopori air hujan perlu diperbanyak saat musim hujan seperti sekarang. Selain sebagai penampung air hujan dalam tanah, resapan biopori memberi manfaat bagi lingkungan hidup.
Resapan air biopori yang ditanam saat musim hujan, memudahkan tanah menyerap air. Alat ini juga memberi dampak baik bagi lingkungan hidup karena memanfaatkan sampah organik. Volume sampah rumah tangga dapat berkurang bila sebagian besar dikumpulkan dan dijadikan alat resapan air. Bahan organik tersebut akan memberi nutrisi pada tanah.
Baca Juga: Apa Saja Struktur dan Kaidah Kebahasaan dalam Teks Cerita Fantasi?
Agar tanah semakin sehat dan hujan tidak menggenang di permukaan tanah, maka perlu tanam resapan biopori di banyak titik.
Nah, itulah pembahasan mengenai sifat-sifat teks eksposisi dan contoh kalimatnya.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar