GridKids.id - Kids, jangkrik adalah serangga kecil yang termasuk dalam ordo Orthoptera dan famili Gryllidae.
Mereka biasanya ditemukan di berbagai habitat, termasuk padang rumput, hutan, dan area pertanian.
Jangkrik memiliki tubuh yang pipih dan dua antena panjang.
Mereka terkenal karena kemampuan mereka mengeluarkan suara dengan menggesekkan sayap mereka.
Suara ini sering terdengar di malam hari dan digunakan untuk berbagai tujuan, lo.
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian melihat kenapa jangkrik suka mengeluarkan suara itu, ya.
Yuk, langsung saja kita cari tahu jawabannya bersama-sama!
Kenapa Jangkrik Suka Mengeluarkan Suara Mengerik?
Jangkrik mengeluarkan suara mengerik dengan tujuan yang menarik.
Berikut adalah tiga alasan mengapa jangkrik mengeluarkan suara:
1. Menjaga Wilayahnya
Baca Juga: Belajar Bahasa Afrikaans: Nama-Nama Hewan Ternak dan Hewan Liar (vee en wilde dier)
Beberapa hewan menandai wilayah kekuasaannya dengan air pipis atau mencakar pohon.
Jangkrik, bagaimanapun, menandai wilayahnya dengan suara.
Jadi, ketika kamu mendengar suara jangkrik di sawah, sebenarnya mereka sedang menjaga wilayahnya.
2. Mencari Pasangan
Jangkrik jantan juga menggunakan suaranya untuk mencari pasangan.
Saat mencari pasangan, mereka mengeluarkan suara khas yang berbeda dari suara yang digunakan untuk menjaga wilayah.
3. Bertarung
Jangkrik jantan juga mengeluarkan suara saat bertarung.
Pertarungan antara jangkrik jantan melibatkan bunyi khusus dan saling menubrukkan kepala.
Pertarungan berakhir jika salah satu jangkrik menyerah dan pergi. Jangkrik yang sudah menyerah akan menghentikan suaranya.
Jadi, suara mengerik jangkrik memiliki peran penting dalam komunikasi dan interaksi mereka di alam liar.
Baca Juga: Belajar Bahasa Afrikaans: Nama-Nama Hewan Laut (Seedier) dan Artinya
Itulah beberapa alasan kenapa jangkrik suka mengeluarkan suara mengerik ya, Kids!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar