1. Seperlima dari Pulau Yakushima terdaftar sebagai situs Warisan Alami Dunia.
2. Ada sekitar 1.900 spesies dan subspesies flora di Pulau Yakushima.
3. Hutan hujan Yakushima dilindungi dan ditetapkan sebagai warisan dunia karena keindahan alam dan banyak fenomena alam yang menarik.
4. Pulau Yakushima dikenal karena hutan cemara merahnya yang merupakan hutan hujan tertua di Jepang.
5. Beberapa pohon di sini diperkirakan berusia lebih dari 1.000 tahun, termasuk pohon Yaku-sugi yang telah berusia lebih dari 2.000 tahun.
6. Pohon Yaku-sugi adalah simbol utama pulau ini. Beberapa di antaranya memiliki diameter sekitar 5 hingga 10 meter, menjadikannya pohon cemara merah terbesar di Jepang.
7. Sutradara Hayao Miyazaki (Studio Ghibli) mendapatkan inspirasi untuk setting filmnya dari keindahan dan keajaiban alam Pulau Yakushima.
8. Sekitar 7.000 lebih monyet dan rusa liar di hutan Yakushima sehingga jumlahlah sangat banyak dibanding jumlah penduduk manusia.
9. Pulau ini menawarkan pemandangan alam yang luar biasa, termasuk air terjun, pemandangan pantai yang menakjubkan, dan pemandangan indah dari gunung dan lembah.
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Pulau Socotra, Tempat Perdagangan Kuno yang Kaya akan Flora dan Fauna
Source | : | Bobo.grid.id,Japan.travel.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar