GridKids.id - Venus adalah salah satu planet di tata surya, yang menjadi tetangga planet Bumi.
Venus merupakan planet tata surya kedua yang jaraknya paling dekat ke Matahari.
Sebagai salah satu planet terestrial merupakan planet enggak ramah yang enggak ada kehidupan di sana.
Sampai saat ini, para peneliti dan ilmuwan masih terus mempertanyakan apakah benar ada kehidupan di planet yang satu ini.
Peneliti masih mencoba meneliti pemodelan atmosfer di Venus yang dianggap cukup membingungkan.
Studi atau penelitian untuk mengetahui kemungkinan kehidupan di Venus dilakukan dengan mengirim beberasa misi antariksa ke sana.
Jarak Venus yang jauh lebih dekat ke Matahari dari Bumi membuat planet ini jadi lebih panas.
Enggak cuma panas, permukaan Venus juga berbentuk gurun berbatu yang gersang.
Banyak gunung berapi hingga asam sulfat beracun yang menyelubungi planet ini.
Awan beracun tebal itu tebalnya hingga 19 kilometer juga menyelimuti permukaan planet hampir sepanjang waktu.
Belakangan ini lapisan awan itu diperkirakan sudah menjadi tempat persembunyian yang memungkinkan jadi rumah atau tempat tinggal para alien.
Baca Juga: Apa yang Membuat Planet Venus Lebih Panas daripada Planet Merkurius?
Kenapa Planet Venus Enggak Cocok Ditinggali?
Studi terbaru menemukan jumlah air di atmosfer Venus sangat minim.
Studi ini menyimpulkan juga kalau Mikroba yang paling kuat bertahan hidup sekali pun enggak akan bisa bertahan hidup di Venus.
Sebelumnya, ilmuwan sempat menemukan fosfin di Venus.
Namun, temuan tadi seolah menentukan bahwa Venus menjadi salah satu planet yang enggak punya potensi kehidupan sama sekali.
Studi terbaru berhasil mendapat data tentang suhu, kelembapan, hingga tekanan di awan asam sulfat tebal yang menyelubungi planet satu ini.
Menurut ahli mikrobiologi di Universitas Queen di Belfast, Inggris, mengungkap kondisi molekul air di awan sulfat planet Venus.
Molekul air di sana seratus kali lebih rendah sehingga mustahil untuk organisme Bumi paling tangguh bisa hidup di sana.
Mikroorganisme bisa bertahan hidup dan terus berkembang biak dalam tetesan air di atmosfer ketika suhunya memungkinkan.
Sistem kehidupan termasuk mikroorganisme sebagai besar terdiri dari air yang enggak menghidrasi, mikroorganisme enggak bisa aktif dan berkembang biak seperti seharusnya.
Venus yang jaraknya dekat dengan Matahari merupakan planet terpanas di tata surya kita.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,merdeka.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar