4. Ayam
Selain daging sapi dan domba, daging ayam juga banyak dikonsumsi di berbagai negara, ya.
Ayam termasuk salah satu hewan dengan populasi terbanyak di muka bumi, yaitu diperkirakan berjumlah 18,6 miliar ekor.
Induk ayam bisa memproduksi 530 butir telur seumur hidupnya. Meski senggak semuanya menetas, ayam berhasil jadi salah satu hewan yang paling produktif.
5. Semut
Hidup dengan berkoloni, semut juga termasuk hewan dengan populasi terbanyak ya, Kids.
Diperkirakan dalam satu koloni ada 30.000 semut bahkan jumlahnya bisa lebih banyak dari itu.
Jika enggak diganggu diperkirakan koloni semut bisa bertahan hingga 20-30 tahun.
Ratu semut dalam sekali bertelur mampu menghasilkan hingga 300 ribu telur sekaligus.
6. Rayap
Satu koloni rayap jumlahnya bervariasi antara 60.000 hingga 1 juta rayap dan mereka biasanya membangun koloi di bawah tanah.
Baca Juga: Unik, Ternyata Ini Alasan Semut Berhenti saat Berpapasan dengan Semut Lainnya
Kolobi rayap terbesar berasal dari spesies rayap Formoson diperkirakan dalam satu koloni berisi 70 juta ekor dan memiliki berat 272 kilogram.
Sementara rayap drywood memiliki jumlah yang lebih sedikit, yakni 4.800 ekor untuk setiap koloni, ya.
Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, hewan apa saja yang memiliki populasi terbanyak di muka bumi.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | idntimes.com,britannica.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar