GridKids.id - Apa yang kamu ketahui tentang hewan-hewan yang membantu penyebaran biji pada tumbuhan, Kids?
Selain dibantu oleh manusia, air, dan angin, penyebaran biji pada tumbuhan juga bisa dibantu oleh beberapa hewan, lo.
Penyebaran biji pada tumbuhan yang dibantu hewan atau zookori merupakan penyebaran yang mana biji terbawa atau dipindahkan oleh hewan ke tempat lain untuk berkecambah, ya.
Sementara dilansir dari Biology Libre Texts dalam kompas.com, zookori juga terjadi saat hewan pemakan buah memakan buah-buahan dan enggak mencerna bijinya.
Biji yang dimakan dan enggak dicerna oleh hewan ini dikeluarkan bersama kotoran sehingga bisa berkecambah atau tumbuh dengan baik.
Tahukah kamu? Tumbuhan zookori ini mengembangkan karakteristiknya buahnya sehingga disukai oleh tumbuhan pemakan buah.
Nah, buah-buahan yang penyebaran bijinya dibantu hewan ini biasanya berwarna kusam, berukuran relatif besar, berbau yang menyengat, dan berbiji besar.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja hewan yang membantu penyebaran biji pada tumbuhan, ya!
Burung adalah agen penyebaran biji yang paling umum dan efisien.
Baca Juga: Penyebaran Biji Pada Tumbuhan: Jenis, Cara-Cara, dan Contohnya
Ketika burung makan buah, biji dari buah tersebut akan terbawa ke tempat lain melalui sistem pencernaan burung.
Setelah biji diekskresikan, mereka bisa tumbuh menjadi tanaman baru di lokasi baru tersebut.
Source | : | Kompas.com,kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar