GridKids.id - Apa saja dampak negatif gas metana bagi kehidupan, Kids?
Metana merupakan gas alam yang dihasilkan oleh kegiatan manusia dan alamiah.
Nah, gas metana adalah gas rumah kaca yang kuat dan berpotensi merugikan lingkungan dan perubahan iklim.
Bersumber dari National Geographic, gas metana bisa dikeluarkan seekor sapi saat sedang mengeluarkan gas atau bersendawa.
Diketahui gas metana yang keluar dari tubuh sapi, sedikit embusannya bisa sampai ke atmosfer.
Dilansir dari bobo.grid.id, gas metana yang berkumpul di atmosfer ini kemudian menjadi gas rumah kaca yang kuat bahkan 28 kali lebih kuat daripada karbon dioksida.
Termasuk komponen utama gas alam, gas metana enggak memiliki warna dan bau, lo.
Maka dari itu untuk alasan keamanan, gas metana ditambahkan bau belerang sehingga mudah dikenali jika terjadi kebocoran.
Sebagai zat berbentuk gas, metana enggak mudah terbakar. Namun, jika konsentrasinya sebesar 5 sampai 15 persen di udara maka gas ini bisa terbakar, lo.
Sementara metana yang berbentuk cair enggak mudah terbakar kecuali diberi tekanan yang tinggi sebesar 4 sampai 5 atmosfer.
Selain kotoran sapi atau hewan lainnya, metana juga ditemukan pada sampah-sampah organik setelah terjadi perombakan oleh bakteri-bakteri.
Baca Juga: 4 Kegunaan Gas Alam untuk Kehidupan Sehari-hari dan Daerah Penghasilnya
Source | : | Kompas.com,national geographic,Bobo.grid.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar