GridKids.id - Kids, kamu tentu sudah tahu bahwa ada 6 benua terbesar yang letaknya terpisah-pisah di Bumi ini.
Pernahkah kamu membayangkan bahwa akan muncul sebuah benua besar di Bumi kemudian hari?
Sekitar 250 juta tahun lalu sebelum dinosaurus mengalami kepunahan, semua benua di Bumi memang masih berbentuk satu kesatuan yang disebut dengan Pangea, Kids.
Ilmuwan memperkirakan kemunculan benua besar atau super benua di Bumi yaitu Pangea Ultima.
Kabarnya kemunculan super benua ini akan memusnahkan semua mamalia di planet Bumi.
Jika benar begitu, maka manusia sebagai salah satu mamalia juga akan musnah, dong?
Sebuah studi ilmiah terbaru yang dipublikasikan pada 25 September 2023 di Jurnal Nature Geoscience, mengungkap sebuah prediksi tentang kemunculan super benua ini.
Model penelitian yang digunakan menggunakan model iklim yang memperhitungkan perubahan suhu permukaan tanh di benua super yang akan terbentuk 250 juta tahun mendatang.
Perubahan suhu ini dibarengi dengan makin meningkatkan radiasi matahari dan kadar karbon dioksida yang terperangkap di atmosfer.
Ahli iklim dari Universitas Bristol Inggris, Alexander Farnsworth mengungkap kalau kemunculan super benua itu bisa mendorong kepunahan massal terjadi lebih cepat.
Lalu, seperti apa gambaran Pangea Ultima yang diprediksi bisa memusnahkan mamalia di planet Bumi?
Baca Juga: 6 Julukan Benua-Benua di Dunia, Semua Dikaitkan dengan Warna
Prediksi Ilmuwan tentang Pangea Ultima
Bumi bukannya belum pernah mengalami kepunahan massal sebelumnya, ya, Kids.
Setidaknya sudah terjadi lima fase kepunahan massal yang pernah terjadi di Bumi kita, salah satunya yang memusnahkan dinosaurus dari muka bumi 65 juta tahun lalu, Kids.
Bumi sebagai sebuah planet diketahui punya dataran yang dinamis.
Bumi terdiri dari lempeng batuan padat yang mengapung di atas lautan magma yang terus aktif, Kids.
Selama 2 miliar tahun terakhir, arus konveksi magmanya terus mendorong lempengan-lempengan yang membentuk samudera juga benua.
Ilmuwan memperkirakan di masa depan nanti benua-benua Bumi yang terpisah akan menyatu lagi menjadi benua super.
Proses ini diketahui terjadi berkala dalam sebuah siklus yang terjadi tiap 600 tahun sekali.
Nah, Pangea Ultima adalah super benua selanjutnya yang diprediksi oleh para ilmuwan, nih, Kids.
Ketika Pangea Ultima terbentuk maka daratan di Bumi yang ada di sekitar garis khatulistiwa akan saling bertabrakan.
Benua ini nantinya ketika baru terbentuk dalam kondisi panas karena menyerap lebih banyak radiasi matahari yang umurnya makin tua tapi pancarannya makin aktif.
Baca Juga: 5 Fase Kepunahan Massal yang Pernah Terjadi di Muka Bumi #AkuBacaAkuTahu
Selain itu, super benua ini juga diprediksi akan lebih banyak menyerap karbon dioksida dari meningkatnya aktivitas gunung berapi.
Nah, dari sinilah ilmuwan memprediksi mamalia yang hidup di Bumi mungkin akan menghadapi bencana kepunahan pada masa itu.
Suhu benua yang sangat tinggi ditambah cuaca yang kering bisa membuat Bumi jadi tempat yang sangat sulit ditinggali oleh para mamalia.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar