GridKids.id - Pada artikel sebelumnya kita telah membahas tentang fakta menarik Stockholm, ibu kota Swedia.
Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja fakta menarik kota Moskow ya, Kids.
Moskow merupakan ibu kota negara Rusia dan termasuk ibu kota terpadat di dunia, lo.
Bahkan Moskow juga menjadi salah satu kota dengan penduduk terbanyak di Eropa.
Sebagai ibu kota Rusia, Moskow juga berperan sebagai pusat politik, ekonomi, serta budaya dan ilmiah.
Pusat kota ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan baik di hari libur maupun di hari-hari biasa, ya.
Diketahui Moskow sudah ada sejak tahun 1147 dan menjadi saksi atas perkembangan Rusia.
Moskow terkenal dengan arsitektur megah dan landmark bersejarah.
Kremlin Moskow dengan benteng dan bangunan-bangunan klasiknya, adalah salah satu ikon kota.
Gereja Katedral St. Basil yang megah serta memiliki arsitektur yang sangat unik juga menjadi daya tarik utama.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja fakta menarik Moskow sebagai ibu kota Rusia, ya!
Baca Juga: 13 Fakta Menarik New Delhi, Ibu Kota India yang Memiliki Museum Toilet Internasional
Fakta Menarik Moskow, Ibu Kota Rusia
1. Nama Moskow diambil dari nama sungai yang membelah ibu kota Rusia.
2. Moskow termasuk salah satu kota dengan jumlah miliader terbanyak di dunia yakni tercatat ada 53 miliader di tahun 2022.
3. Metro Moskow menduduki peringkat ketga sebagai metro tersibuk di dunia.
4. Moscow State University menjadi gedung pendidikan tertinggi di dunia karena memiliki tinggi sekitar 240 meter.
5. Kremlin Moskow merupakan benteng abad pertengahan terbesar di dunia yang dibangun secara total pada akhir abad ke-15.
6. Jalan Arbat di Moskow dinobatkan jadi jalan tertua karena berusia 520 tahun.
7. Red Square merupakan lapangan kota paling besar di Rusia dengan luas mencapai 7 hektar.
8. Menurut sejarahnya Red Square dirancang sebagai pasar sebelum akhirnya bergeser menjadi seperti saat ini.
9. Kota ini memiliki banyak museum, teater, galeri seni, dan konser musik yang menampilkan karya seni Rusia dan internasional.
Baca Juga: 13 Fakta Menarik Manila, Kota Bersejarah yang Namanya Terinspirasi dari Tanaman Bakau
10. Teater Bolshoi ialah salah satu teater opera dan balet terkenal di dunia yang terletak di Moskow.
11. Kota Moskow mengadakan berbagai festival dan acara sepanjang tahun, seperti Festival Salju Putih, Moscow International Film Festival, dan Festival Kesenian Moskow.
12. Moskow memiliki lebih dari 600 monumen, termasuk patung-patung terkenal seperti patung Peter the Great yang tingginya mencapai 98 meter.
13. Jalan ring di sekitar Moskow yang dikenal sebagai MKAD (Moskovskaya Koltsevaya Avtomobilnaya Doroga) adalah lingkaran jalan terpanjang di dunia dengan panjang lebih dari 109 kilometer.
14. Moskow memiliki lebih dari 600 perpustakaan, 200 museum, 80 orkestra, dan 100 teater menjadikannya sebagai pusat kebudayaan yang kaya.
15. Tepat di perbatasan Moskow, terdapat Hutan Teritorial Timur Besar yang merupakan taman terbesar di dunia yang terletak di dalam batas kota.
Itulah informasi tentang fakta-fakta menarik kota Moskow sebagai ibu kota Rusia ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar