3. Membeli dan turut mencintai produk-produk dari dalam negeri.
B. Menjaga persatuan dan kesatuan, dengan beberapa cara misalnya:
4. Menghargai keberagaman bangsa Indonesia dengan enggak membeda-bedakan suku bangsa, ras, dan agama.
5. Menyelesaikan konflik yang terjadi di tengah masyarakat dengan cara musyawarah untuk mencapai mufakat.
C. Memajukan Indonesia, dengan cara sebagai berikut:
6. Mendorong diri menjadi orang yang berprestasi di berbagai bidang sampai diakui dunia sebagai negara yang unggul.
7. Belajar dengan giat supaya bisa jadi penerus bangsa yang bisa diandalkan dan mengharumkan nama bangsa Indonesia.
8. Terus berusaha meningkatkan kualitas produk Indonesia supaya enggak kalah dengan produk buatan luar negeri.
Masih banyak sekali cara yang bisa dilakukan untuk merawat kemerdekaan bangsa kita, Kids.
Tiap-tiap dari kita punya kapasitas untuk melakukannya asalkan ada niat dan juga kemauan.
Semoga semangat kemerdekaan selalu hidup dalam dirimu, ya!
Pertanyaan: |
Kenapa kita harus mempertahankan dan merawat kemerdekaan bangsa kita? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar