GridKids.id - Kids, pohon adalah salah satu organisme hidup yang ada di sekitar kita.
Mereka hidup untuk menjadi pemasok oksigen yang kita hirup setiap saat.
Bagi para ilmuwan, mereka bisa mengetahui berapa usia sebuah pohon.
Lantas, bagaimana cara mereka mengetahuinya?
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mencari tahu bagaimana cara ilmuwan mengetahui usia sebuah pohon, ya.
Yuk, langsung saja kita cari tahu caranya!
Bagaimana Ilmuwan Mengetahui Usia Pohon?
Secara umum, ilmuwan dapat menghitung usia pohon dengan lingkaran tahun pada pohon.
Dengan lingkaran tersebut, para ilmuwan bisa mengetahui berapa usia pohon yang sedang dipelajari, lo.
Apa Itu Lingkaran Tahun?
Lingkaran tahun pada pohon, adalah lingkaran bertekstur yang terlihat ketika memotong batang pohon melintang.
Baca Juga: Mengenal Kehidupan Flora dan Fauna yang Ada di Benua Eropa, Apa Saja?
Setiap cincin mengindikasikan satu tahun pertumbuhan pohon.
Lingkaran ini memiliki sejumlah lapisan yang berbeda, dan dengan mengamatinya, kita dapat memahami banyak hal tentang sejarah dan kesehatan pohon tersebut.
Setiap musim semi dan musim panas, pohon tumbuh dan membentuk lapisan kayu baru di bawah kulitnya yang lama.
Kayu yang baru ini berbeda dalam warna dan tekstur dari kayu lama, sehingga terbentuklah lingkaran tahun.
Bagian terluar dari lingkaran tahun disebut sebagai kayu "sapwood," yang masih aktif dalam mengangkut air dan nutrisi ke seluruh pohon.
Bagian yang lebih tua di tengah disebut "kayu" yang tak aktif atau "heartwood."
Kegunaan Lingkaran Tahun
1. Menunjukkan Usia Pohon - Dengan menghitung lingkaran tahun, kita dapat mengetahui usia pohon.
Setiap cincin umumnya mewakili satu tahun pertumbuhan. Pohon yang lebih tua memiliki lebih banyak lingkaran.
2. Rekam Jejak Iklim - Lingkaran tahun juga berfungsi sebagai rekam jejak iklim dan kondisi pertumbuhan.
3. Pencemaran Lingkungan - Peningkatan konsentrasi logam berat atau polutan dalam lingkungan dapat tercermin dalam lingkaran tahun.
Baca Juga: 5 Khasiat Buah Jamblang yang Jarang Diketahui, Apa Saja?
Analisis cincin tahunan dapat digunakan untuk memantau dampak polusi pada kesehatan pohon.
Jadi, seperti itu caraa ilmuwan mengetahui usia sebuah pohon ya, Kids!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar