GridKids.id - Hai, Kids, kali ini kamu akan kembali bersama GridKids untuk melihat contoh pertanyaan pemantik.
Contoh pertanyaan pemantik ini bisa dipergunakan dalam kegiatan diskusi di kelas bersama teman-temanmu, lo.
Beberapa contoh pertanyaan pemantik bisa diberikan di tengah diskusi untuk menguji pemahamanmu terhadap sebuah topik atau materi pelajaran.
Tentunya pemahaman materi adalah tujuan dari sebuah pembelajaran atau paparan materi, ya, Kids.
Itulah kenapa pertanyaan pemantik bisa jadi salah satu cara untuk menguji pemahaman siswa-siswi terhadap materi yang mereka pelajari.
1. bentuknya harus terbuka dan penting untuk diperdebatkan di kelas bersama teman-teman lain.
2. Inti dari topik pembelajaran yang sudah diterima.
3. Pertanyaan yang dipilih sebagai pemantik bisa melahirkan pertanyaan-pertanyaan baru untuk lebih mendalami sebuah materi.
4. Pertanyaannya punya pemahaman yang filosofis.
Pertanyaan pemantik bertujuan juga untuk mendorong siswa jadi lebih aktif dan kreatif dalam memecahkan masalah hingga mengembangkan kemampuan berpendapat mereka.
Baca Juga: 15 Contoh Pertanyaan Pemantik untuk Menulis Buku Harian di Rumah
1. Apakah istilah baru yang kamu temukan dari uraian materi hari ini?
2. Manakah bagian yang paling sukar dari pemaparan materi kali ini?
3. Sebutkan bagian favorit dari pelajaran hari ini!
4. Mana yang kamu temukan paling mudah dipahami hari ini?
5. Bisakah kamu temukan kaitan antara pelajaran hari ini dengan pelajaran sebelumnya?
6. Apa yang bisa kamu lakukan jika ada teman yang kurang memahami materi yang dijelaskan hari ini?
7. Materi apakah yang menurutmu akan dibahas selanjutnya setelah pembahasan ini selesai?
8. Kenapa topik atau materi ini perlu dipelajari?
9. Apakah topik ini dekat dengan pengalaman pribadimu atau orang-orang terdekat?
10. Bagaimana kamu bisa menerapkan pengetahuan yang kamu peroleh hari ini di situasi nyata sehari-hari?
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar