4. Aksi Sosial dan Kemanusiaan
PMR juga terlibat dalam berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan di masyarakat, lo.
Mereka membantu mereka yang membutuhkan, seperti korban bencana alam, orang miskin, atau kelompok rentan lainnya.
Nah, dengan keterlibatan aktif dalam aksi sosial, mereka membentuk rasa empati, kepedulian, dan kepekaan sosial pada para remaja.
5. Penggalangan Dana dan Sumber Daya
Sebagai bagian dari peran sosialnya, PMR terlibat dalam penggalangan dana dan sumber daya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
Mereka belajar merencanakan dan melaksanakan program penggalangan dana, mengelola anggaran, dan menggunakan sumber daya secara efisien untuk mencapai tujuan kemanusiaan.
Sebagai tambahan informasi berikut ini visi dan misi dari PMR, yakni:
Visi PMR adalah sebagai generasi muda kader PMI mampu dan siap menjalankan kegiatan sosial kemanusiaan sesuai dengan prinsip-prinsip Dasar Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional.
Sementara misi PMR terdiri dari:
1. Membangun karakter kader muda PMI sesuai dengan prinsip dasar gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional serta Tri Bhakti PMR.
2. Menanamkan jiwa sosial kemanusiaan.
3. Menanamkan rasa kesukarelaan.
Baca Juga: Supaya Lancar dan Aman, Perhatikan 5 Hal Berikut Ini Sebelum Melakukan Donor Darah, Apa Saja?
Demikianlah informasi tentang peran penting organisasi Palang Merah Remaja (PMR), organisasi binaan PMI ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,pmi.or.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar