GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar possesive pronouns?
Di dalam bahasa Inggris, kita pelu menggunkan possesive pronouns saat ingin mengatakan kepemilikan.
Nah, kepemilikan atau kepunyaan dalam bahasa Inggris disebut dengan possesive pronouns.
Possesive pronouns ini memiliki fungsi sebagai kata pengganti yang menunjukkan kepunyaan.
Berikut penjelasan lengkapnya!
Possesive pronouns
Melansir dari situs University of Victoria English Language Centre, possesive pronouns biasanya berdiri sendiri dan tak diikuti kata benda.
Kata benda ini diletakkan sebelum kata ganti. Contohnya seperti:
This pen is mine/Pulpen ini milikku.
Whose car is that? It's his/Mobil milik siapa itu? Itu miliknya.
Tak hanya possesive pronouns, kata ganti milik pun dapat berbentuk possesive adjective.
Baca Juga: Bagaimana Cara Penggunaan Relative Pronouns dalam Bahasa Inggris
Possesive adjectives ini diletakkan sebelum kata benda dan tak bisa berdiri sendiri.
Contohnya yaitu:
This is my pen/Pulpen ini milikku
Whose car is that? It's his car/Mobil milik siapa itu? Mobil itu miliknya.
Perbandingan possesive pronouns dan possesive adjectives
Pronouns: Mine, ours, thine, yours, his, hers, theirs, its.
Adjective: My, our, thy, your, his, her, their, its.
Contoh kalimat pronouns dan adjectives
1. The dog wags its tail/Anjing itu menggoyangkan ekornya.
2. To his knowledge, there was no one in here yesterday./Sepengetahuannya, tak ada siapa-siapa di sini kemarin.
3. My house is flooded/Rumah saya kebanjiran.
Baca Juga: Mengenal Possesive Pronouns dalam Bahasa Inggris dan Contohnya
4. They think the road is theirs/Mereka pikir jalanan ini milik mereka.
5. The flooded house is mine/Rumah yang kebanjiran itu milik saya.
6. I borrow her jacket yesterday. The jacket is hers./Aku meminjam jaketnya kemarin. Jaket itu miliknya.
Nah, itulah penjelasan mengenai possesive pronouns dalam bahasa Inggris dan contohnya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar