GridKids.id - Kids, setiap tanggal 14 Agustus akan diperingati sebagai Hari Pramuka.
Pada 14 Agustus 2023 sendiri diperingati sebagai Hari Pramuka ke-62.
Pramuka sendiri sudah menjadi salah satu kegiatan ekstrakulikuler wajib bagi pelajar jenjang SMP.
Dalam pramuka sendiri terdapat berbagai kegiatan yang menyenangkan.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa manfaat mengkuti kegiatan pramuka di sekolah.
Lantas, apa saja manfaatnya? Yuk, kita simak satu per satu!
Manfaat Mengikuti Kegiatan Pramuka di Sekolah
1. Memahami Nilai-Nilai Kepramukaan
Ada banyak nilai-nilai positif ketika mengikuti kegiatan pramuka di sekolah ya, Kids.
Di dalam pramuka, kita akan diajarkan tentang keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Selain itu, kita juga akan diajarkan kecintaan kepada alam dan sesama manusia.
Baca Juga: 25 Daftar Negara yang Pernah Jadi Tuan Rumah Jambore Pramuka Dunia
Nilai-nilai kedisiplinan dan keberanian pun dapat kita peroleh dari kegiatan pramuka di sekolah.
Bahkan, kita juga akan diajarkan tentang bagaimana menjadi sosok yang bertanggung jawab.
2. Mengasah Ketrampilan Umum
Selain nilai-nilai positif di atas, kita juga akan memahami berbagai ketrampilan umum di dalam pramuka.
Salah satunya ialah ketrampilan membuat simpul yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai aktivitas.
Selain itu, kita juga bisa belajar tentang ketrampilan kepemimpinan hingga ketrampilan secara emosional.
3. Belajar Kecakapan Khusus
Dalam kegiatan pramuka sendiri ada 10 Syarat Kecakapan Khusus (SKK), yaitu:
a. Berkemah.
b. P3K.
c. Gerak jalan.
d. Penabung.
e. Berkebun.
f. Pengamat.
g. Juru masak.
h. Penjahit.
i. Pengaman kampung.
j. Pengatur ruangan.
Baca Juga: 4 Manfaat Yel-Yel Pramuka yang Identik dengan Gerak an Kepanduan, Apa Saja?
Itulah beberapa manfaat yang dapat kita peroleh ketika mengikuti pramuka, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar