Fakta Menarik Peristiwa Bom Atom Nagasaki 9 Agustus 1945
1. Nama bom atom "Fat Man" diberikan sebagai bentuk kode nama supaya enggak terdeteksi oleh pihak musuh.
2. Fat Man diangku oleh pesawat B-29 yang dikenal dengan istilah Bockscar dan dijatuhkan dari ketinggian 550 meter di atas kota Nagasaki.
3. Bom Atom dijatuhkan lagi oleh pihak sekutu di Nagasaki akibat Jepang yang tidak mau menyerah setelah peristiwa bom Hiroshima.
4. Pembuatan bom-bom atom yang dijatuhkan di Jepang pada Agustus 1945 dilakukan dalam sebuah proyek rahasia yaitu Proyek Manhattan pimpinan J. Robert Oppenheimer.
5. Deklarasi Postdam adalah bentuk pengingat dari pihak sekutu untuk mendorong Jepang menyerah.
Jika Jepang berkeras dan enggak mengindahkan ultimatum itu maka akan ada efek kehancuran yang ditimbulkan jika tetap terjadi perlawanan.
Ultimatum itu enggak dihiraukan sehingga terjadi peristiwa bom atom di Hiroshima dan Nagasaki.
6. Korban penduduk yang terdampar mencapai 80.000 jiwa dan setengahnya merupakan penduduk kota Nagasaki.
7. 15 Agustus 1945, melalui siaran radio Kaisar Hirohito mengumumkan Jepang menyerah tanpa syarat pada pihak sekutu.
Baca Juga: Perang Asia Pasifik: Latar Belakang dan Dampak yang Disebabkannya
Source | : | Kompas.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar