GridKids.id - Halo, Kids, kembali lagi di materi Belajar dari Rumah (BDR) English For Nusantara VII SMP.
Pada artikel BDR sebelumnya kamu sudah masuk ke section 5 - Reading dan menjawab beberapa pertanyaan terkait teks berjudul "SMP Merdeka Basketball Club".
Nah, kali ini kamu akan melanjutkan pembahasan materi Belajar dari Rumah buku English For Nusantara VII SMP di section 6 - Your Turn: Reading di hlm. 227-228.
Pada bagian awal kamu diminta membaca teks berjudul Pipit Likes Pencak Silat di halaman 227.
Pipit menyukai pencak silat karena kegiatan ini membuatnya banyak bergerak.
Latihannya setiap hari Selasa dari jam 3 sampai jam 5 di lapangan sekolah.
Sebelum berlatih, Pipit dan siswa-siswi lain akan melakukan pemanasan lebih dulu.
Siswa-siswi yang tergabung dalam Pencak Silat punya pelatih bernama Pak Amin.
Ketika sedang berlatih, Pak Amin mengajarkan murid-muridnya untuk menendang dan meninju.
Pak Amin juga mengajarkan bagaimana cara untuk menangkis musuh di pertandingan Pencak Silatnya.
Pipit bergabung di pencak silat sebagai salah satu aktivitas ekstrakurikuler di SMP Merdekanya.
Baca Juga: Chapter 5 Unit 2: Section 5 'Reading', hlm. 225-226, English For Nusantara VII SMP
Source | : | Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar