GridKids.id - Kids, tahukah kamu? Ada beberapa negara yang pernah menjadi bagian Indonesia, lo.
Setelah memisahkan diri dengan Indonesia, negara-negara ini menjadi negara sendiri, ya.
Negara merupakan organisasi dalam suati wilayah yang memiliki kekuasaan tertinggi yang sah dan ditaati oleh rakyat.
Sementara Indonesia adalah negara kepulauan di Asia Tenggara yang terletak di antara benua Asia dan benua Australia.
Sebagai negara kepulauan, Indonesia terdiri dari lima pulau utama dan sekitar 18.110 pulau kecil serta 6.000 pulau yang tak berpenghuni.
Selain itu, negara Indonesia juga menjadi negara terbesar ke-15 berdasarkan luas wilayahnya.
Untuk mengetahui mana saja negara yang pernah jadi bagian Indonesia, simak informasi berikut ini, ya.
Negara yang Pernah Jadi Bagian Indonesia
1. Brunei Darussalam
Beribu kota Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam termasuk negara yang pernah jadi bagian Indonesia, Kids.
Diketahui bahwa Brunei Darussalam sempat dikuasai Kerajaan Sriwijaya. Bahkan beberapa pemukian di Teluk Brunei disebut Vijayanegara.
Baca Juga: 5 Kelebihan Negara Kesatuan serta Perbedaannya dengan Negara Serikat
Selain itu, Brunei tercantum dalam Kitab Negarakertagama yang ditulis Kerajaan Majapahit di tahun 1365.
2. Filipina
Filipina adalah negara yang pernah jadi bagian Indonesia dan beribu kota Manila.
Pada masa Kerajaan Majapahit, Filipina pernah jadi bagian dari Indonesia tepatnya pada masa kepemimpinan Raja Hayam Wuruk.
Diketahui pada masa itu, Raja Hayam Wuruk dan Patih Gajah Mada ingin menjadikan Kerajaan Majapahit sebagai kerajaan besar.
Maka dari itu, wilayah kekuasaan Majapahit meliputi Nusantara, Semenanjung Malaya, hingga Filipina.
3. Kamboja
Kamboja adalah negara yang beribu kota Phnom Penh dan pernah jadi bagian Indonesia.
Tahukah kamu? Kerajaan Sriwijaya berperan di masa penaklukan Kamboja, Kids.
Menurut catatan kekuasaan Sriwijaya di Kambojo diperoleh dari pendeta I Tzing yang sempat singgah di kerajaan tersebut.
Baca Juga: 5 Negara di Dunia yang Jarang Terjadi Bencana Alam, Mana Saja?
Nah, wilayah kekuasaannya luas dan strategis sehingga memudahkan Sriwijaya yang menjual hasil alam, seperti kayu cendana, pala, kapulaga, kapur barus, dan kayu gaharu.
4. Malaysia
Negara yang beribu kota di Kuala Lumpur ini juga termasuk salah satu negara yang pernah jadi bagian Indonesia.
Malaysia sempat dikuasai oleh Kerajaan Sriwijaya yang pada masa itu jadi kerajaan maritim terbesar dalam sejarah Indonesia.
Penaklukan wilayah Malaysia terjadi pada masa kekuasaan Raja Balaputradewa.
5. Singapura
Negara maju yang pernah jadi bagian Indonesia adalah Singapura.
Beribu kota Singapura, negara ini di masa lampau sering disebut Kota Laut, Tumasik, dan Temasek.
Ada beberapa kerajaan yang sempat menguasai Singapura, seperti Kerajaan Sriwijaya, Kerajaan Majapahit, Kerajaan Ayutthaya-Thailand, dan Kesultanan Malaka.
6. Timor Leste
Beribu kota di Dili, Timor Leste juga termasuk negara yang pernah jadi bagian Indonesia, Kids.
Baca Juga: Melihat Megahnya Pohon Natal di Oklahoma yang Tertinggi di Amerika Serikat
Sempat jadi bagian dari Indonesia, rakyat Timor Leste kemudian menyuarakan keinginannya untuk berpisah.
Nah, pada tahun 1999 Presiden BJ Habibie melakukan referendum dan dimengkan oleh kelompok pro kemerdekaan.
Maka dari itu Timor Leste melepaskan diri dari Indonesia, ya.
Demikianlah informasi tentang negara-negara yang pernah jadi bagian Indonesia serta ibu kotanya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar