Contoh kalimat eksklamatif:
Ciri-Ciri Kalimat Eksklamatif
Nah, agar Kids bisa memahami kalimat eksklamatif yuk kenali ciri-cirinya:
1. Penggunaan tanda seru (!)
Kalimat eksklamatif selalu diakhiri dengan tanda seru (!) untuk menandakan intensitas emosi atau perasaan yang ingin disampaikan.
2. Ekspresi perasaan yang kuat
Kalimat eksklamatif digunakan untuk menyatakan emosi yang sangat kuat.
Seperti kekaguman, kegembiraan, keheranan, kekaguman, kekesalan, keterkejutan, kelegaan, atau perasaan intens lainnya.
3. Bentuk kalimat deklaratif atau interogatif yang diubah
Kalimat eksklamatif sering kali merupakan variasi dari kalimat deklaratif atau interogatif, yang diubah dengan penambahan tanda seru (!) di akhir kalimat.
Baca Juga: 25 Contoh Kalimat Menggunakan Kata Which dalam Bahasa Inggris
Contoh perubahan dari kalimat deklaratif menjadi eksklamatif:
Deklaratif: "Kamu berhasil memenangkan perlombaan."
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar