Selian itu, Pulau Kalimatan juga disebut sebagai Warunadwipa yang berarti pulau dewa laut, Kids.
Terdapat intan dan emas yang menjadikan Pulau Kalimantan menjadi lumbung energi terbesar yang dimiliki Indonesia.
4. Sulawesi
Pulau Sulawesi adalah salah satu pulau besar di Indonesia yang berbatasan dengan Pulau Kalimantan di sebelah barat dan Kepulauan Maluku di sebelah timur.
Pulau Sulawesi memiliki sebutan Celebes oleh orang-orang Portugis pada awal abad ke-16, ya.
Menurut cerita yang beredar ketika rombongan bangsa Belanda datang ke Pulau Sulawesi menanyakan daerah yang mereka datangi kepada warga setempat.
Warga setempat enggak memahami maksud dari pertanyaan mereka dan beranggapan bangsa Belanda menanyakan benda yang dipegangnya.
Nah, penduduk di Sulawesi menjawab 'sele bessi' yang berarti senjata tradisional Sulawesi yang terbuat dari besi.
Maka sejak saat itulah sebutan Celebes digunakan untuk menyebut Pulau Sulawesi ya, Kids.
5. Papua
Papua merupakan pulau terbesar dan paling timur di Indonesia yang terdiri atas dua provinsi, yaitu Papua dan Papua Barat.
Baca Juga: Keragaman Indonesia yang Jadi Daya Tarik di Mata Dunia, Apa Saja?
Irian diperkirakan berasal dari kosakata bahasa Biyak yaitu 'Mariiyen' yang memiliki arti bumi yang panas.
Papua dijuluki sebagai Irian yang diperkirakan berasal dari bahasa Aram yaitu 'urryan' yang berarti sinar terang.
Sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja julukan atau nama lain dari pulau besar di Indonesia serta asal-usulnya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | nationalgeographic.grid.id,Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar