GridKids.id - Berapa lama kupu-kupu hidup dalam kepompong, Kids?
Dikenal memiliki sayap yang indah, siklus hidup kupu-kupu ternyata juga sangat menarik, lo.
Kupu-kupu hidup di dalam kepompong selama periode yang disebut tahap pupa atau kepompong yang merupakan tahap perkembangan setelah tahap larva (ulat).
Pada tahap ini merupakan tahap transformasi di mana ulat mengubah dirinya menjadi bentuk dewasa yaitu kupu-kupu.
Tak seperti kepompong yang dihasilkan oleh ulat ngengat, kepompong ulat kupu-kupu muncul begitu proses metamorfosis dimulai.
Untuk membentuk kepompong, ulat kupu-kupu enggak menggunakan sutera, Kids.
Melainkan ia menggantung terbalik dari daun atau struktur kokoh lainnya dan melepaskan lapisan luar kulitnya.
Uniknya, di dalam kepompong, tubuh ulat mencair dan tersusun kembali membentuk kupu-kupu.
Tahukah kamu? Lama periode kepompong berbeda-beda tergantung pada spesies kupu-kupu.
Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui berapa lama kupu-kupu hidup di dalam kepompong berdasarkan jenisnya, ya.
Lama Kupu-Kupu Hidup dalam Kepompong
Baca Juga: 5 Peran Kupu-Kupu dalam Ekosistem di Bumi serta Penjelasannya
Melansir dari sciencing.com, sebagian besar kupu-kupu membutuhkan waktu sekitar 10 hingga 14 hari untuk muncul dari kepompongnya.
Meskipun warna dan karakteristik kepompong lainnya bervariasi dari satu spesies ke spesies lainnya ya, Kids.
1. Kupu-Kupu Mechanitis Polymnia (Mechanitis Polymnia Butterflies)
Kupu-kupu Mechanitis polymnia atau kupu-kupu macan tutul adalah kupu-kupu kecil bertubuh kurus yang berasal dari Amerika Selatan.
Kupu-kupu jenis ini memiliki sayap bulat kecil, antena kuning panjang, dan pewarnaan yang mirip dengan raja dengan sedikit campuran kuning dan putih.
Siklus hidup kupu-kupu Mechanitis polymnia sangat menarik karena kepompongnya terlihat seperti terbuat dari emas padat dengan garis-garis hitam dan cokelat tebal berpola.
Kupu-kupu Mechanitis polymnia berada di fase kepompong dalam waktu sekitar 10 hingga 14 hari.
2. Kupu-Kupu Raja (Monarch Butterflies)
Salah satu kupu-kupu paling terkenal di dunia berkat sayap oranye mencolok dan kebiasaan migrasi mereka adalah kupu-kupu raja.
Kepompong kupu-kupu raja berwarna hijau muda dengan titik emas berkilauan di bagian luar.
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Kupu-Kupu, Serangga Bersayap Indah yang Berumur Pendek
Setelah sekitar 10 hingga 14 hari warna hijaunya memudar dan kepompong menjadi transparan.
Kupu-kupu harus bergelantung terbalik dan memompa cairan yang tersimpan di perutnya ke atas melalui pembuluh darah di sayapnya untuk meluruskannya.
Jika akan terbang, kupu-kupu harus menunggu sayap yang lembab mengering dan mengeras hingga siap digunakan.
3. Kupu-Kupu Morpho Biru (Blue Morpho Butterflies)
Umumnya tahap pupa pada kupu-kupu Morpho biru berlangsung sekitar 2-4 minggu.
Berbeda dengan kepompong kupu-kupu raja, kepompong Morpho biru tak pernah sepenuhnya transparan, lo.
Sebaliknya, kepompong menjadi sebagian coklat dan sebagian transparan dengan kualitas putih susu sebelum kupu-kupu morpho biru siap muncul.
Menariknya morpho biru telah mengembangkan cara untuk melindungi diri dari pemangsa bahkan dalam tahap kepompong.
Kepompong kupu-kupu ini mengeluarkan suara ultrasonik yang menganggu saat disentuh sehingga mampu mengusir pemangsa.
Sekarang sudah tahu ya, Kids, berapa lama kupu-kupu hidup dalam kepompong berdasarkan jenisnya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,Sciencing.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar