Itu artinya, anjing ini tak begitu membuat rumah kalian dipenuhi dengan bulu yang rontok!
3. Ukuran Bervariasi
Ukuran Goldendoodle bervariasi tergantung pada persilangan yang dilakukan.
Mereka bisa memiliki ukuran kecil hingga besar, tergantung persilangan dengan Poodle standar, Miniature Poodle, atau Toy Poodle.
4. Bulu yang Beraneka Ragam
Goldendoodle memiliki bulu yang bervariasi, bisa lurus seperti Golden Retriever, atau ikal seperti Poodle.
Bulunya juga cenderung tak rontok dan hypoallergenic, sehingga cocok bagi orang-orang yang memiliki alergi bulu hewan.
5. Kecerdasan Tinggi
Menggabungkan Golden Retriever yang pintar dengan Poodle yang cerdas.
Goldendoodle menjadi anjing yang sangat cerdas dan mudah dilatih.
Mereka cepat belajar perintah dan trik, sehingga menjadi anjing yang sangat menyenangkan untuk dilatih.
Baca Juga: 10 Ras Anjing Pelari Jarak Jauh, Cocok Dijadikan Teman Jogging
Itulah beberapa fakta menarik tentang anjing Goldendoodle ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar