GridKids.id - Kids, di Solo, Jawa Tengah, ada beberapa universitas swasta yang bisa kalian jumpai.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan daftar universitas swasta di Solo, Jawa Tengah, ya.
Selain itu, kamu juga bisa melihat akreditasi dari masing-masing universitas yang ada, ya.
Yuk, langsung saja kita simak daftar universitas swasta di Solo, Jawa Tengah.
7 Universitas Swasta di Solo, Jawa Tengah
1. Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) adalah salah satu universitas swasta di Solo.
Kampus ini juga termasuk sebagai salah satu universitas terbaik di Indonesia.
Akreditasi yang dimiliki kampus ini adalah Unggul.
2. Universitas 'Aisyiyah Surakarta
Universitas 'Aisyiyah Surakarta memiliki akreditasi Baik Sekali.
Baca Juga: Hanya Ada 3 di Indonesia, Apa Saja Program Studi Kriminologi?
Kampus ini berada di Jalan Ki hajar Dewantara Nomor 10, Kentingan, Jebres, Surakarta, Jawa Tengah.
3. Universitas Islam Batik
Kampus ini juga salah satu kampus swasta yang ada di Solo dengan akreditasi B dan berlaku hingga 13-2-2026.
Alamat kampus ini ada di Jalan Agus Salim Nomor 10, Sondakan, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57147.
4. Universitas Setia Budi
Universitas Setia Budi memiliki nilai akreditasi Baik Sekali.
Akreditasi Baik Sekali dari Universitas Setia Budi berlaku hingga 13-9-2027.
Universitas Setia Budi berada di Jalan Letjen Sutoyo, Mojosongo, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
5. Universitas Tunas Pembangunan Surakarta (UTP)
Kampus ini memiliki nilai akreditasi B.
Kampus ini beralamat di Jalan Balekambang Lor No. 1 Manahan, Banjarsari.
Baca Juga: 5 Jurusan Kuliah Anti Mainstream di Dunia, Salah Satunya Pendidikan Petualangan
6. Universitas Slamet Riyadi
Universitas Slamet Riyadi alias Unisri memiliki akreditasi B.
Kampus ini beralamat di Jalan Sumpah Pemuda Nomor 18, Kadipiro, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57136.
7. Universitas Sahid Surakarta
Universitas swasta yang berada di Jalan Adi Sucipto No.154, Jajar, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57144 punya akreditasi Baik.
Itulah daftar universitas swasta di Solo lengkap dengan nilai akreditasinya ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar