GridKid.id - Hai, Kids, kembali lagi ke artikel Belajar dari Rumah (BDR) materi Bahasa Inggris kelas VII SMP.
Dalam buku English For Nusantara VII SMP Kurikulum Merdeka Terbitan Kemdikbud kamu diajak belajar bersama Unit 3 tentang My Friends and I.
Nah, di unit ini kamu akan masuk ke section 4 tentang Reading.
Dalam section kali ini kamu akan diajak membaca teks berjudul "Made the Basketball Player" tentang Made, seorang pemain basket.
Made adalah salah satu teman Galang yang berumur 14 tahun.
Kepribadiannya dikenal ramah sehingga membuatnya punya banyak teman, Kids.
Made punya rambut hitam pendek dan sering sekali menggunakan topi kemana pun dia pergi.
Made adalah anak yang istimewa karena dia menggunakan kruk dan terkadang kursi roda. Meski begitu, Made suka bermain bola basket.
Kesukaannya mendorong Made bermain untuk sebuah tim basket bernama Kalimantan Wheelchair Basketball atau Bola basket Kursi Roda Kalimantan.
Made berlatih basket sekali seminggu pada hari Sabtu.
Anggota timnya sangat bangga pada Made dan bersama-sama mereka membentuk tim yang solid.
Baca Juga: Unit 3 English For Nusantara 'My Friends and I', Bahasa Inggris VII SMP
Nah, selanjutnya kamu akan diajak menjawab pertanyaan di hlm. 46 di worksheet 1.23 tentang teks yang sudah kamu baca sebelumnya.
Yuk, coba jawab pertanyaannya bersama-sama dengan GridKids berikut ini.
b. Answer the questions based on the text
1. Who is Made?
Answer: one of Galang's Friend.
2. How old is he?
Answer: 14 years old
3. Describe Made's physical and personality traits.
Answer: Made had a short black hair, he uses crutch or wheelchair, he is friendly
4. What is special about Made?
Answer: He uses crutch and wheelchair sometimes but he still loves playing basketball and doing good in it.
Baca Juga: Unit 3 English For Nusantara Section Reading and Viewing, Bahasa Inggris VII SMP
5. How often does he practice?
Answer: once a week on saturday.
6. How do the teammates feel about Made?
Answer: they proud of him because he doing well. they make a solid team.
Question: |
What is something you learn from Made despite his condition? |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar