GridKids.id - Kids, apa yang kalian ketahui tentang drama?
Ya, drama adalah salah satu jenis karya sastra yang disajikan dalam sebuah pertunjukkan.
Karakter dalam drama pun juga diperankan oleh sesorang secara langsung.
Dalam pertunjukkan drama, terdapat beberapa unsur pembangun yang memainkan peran penting.
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang unsur pembangun dalam sebuah drama, ya.
Pada buku materi Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia juga membahas unsur pembangun drama.
Yuk, langsung saja kita simak unsur pembangunnya!
Plot adalah rangkaian peristiwa atau aksi yang membentuk alur cerita.
Ini melibatkan pengenalan konflik, perkembangan konflik, klimaks (puncak konflik), dan penyelesaian atau resolusi.
Baca Juga: Tragikomedi: Pengertian, Ciri-Ciri dan Contohnya
Karakter adalah individu yang dihidupkan dalam drama.
Karakter-karakter ini berinteraksi satu sama lain dan berperan dalam memajukan plot.
Dialog adalah percakapan antara karakter-karakter dalam drama.
Melalui dialog, karakter mengungkapkan pemikiran, perasaan, dan memajukan cerita.
Tema adalah ide sentral atau pesan yang ingin disampaikan dalam drama.
Tema bisa berupa cinta, persahabatan, perjuangan, keadilan, atau tema-tema lainnya.
Setting mengacu pada waktu, tempat, dan lingkungan di mana cerita drama berlangsung.
Baca Juga: 3 Struktur dalam Teks Drama serta Penjelasan dan Ciri Khasnya
Tata panggung melibatkan pengaturan fisik dari elemen-elemen visual pertunjukkan.
Tata panggung yang efektif dapat memperkuat pesan cerita dan memberikan pengalaman visual yang menarik.
Aksi dan gerakan adalah bagian penting dalam pertunjukkan drama.
Gerakan tubuh, ekspresi wajah, dan tindakan fisik lainnya membantu dalam memperjelas karakter dan menyampaikan emosi serta pesan secara visual.
Suara dan musik yang digunakan dalam drama dapat menambah dimensi emosional dan atmosferik.
Musik latar atau efek suara yang tepat dapat meningkatkan suasana atau membangun ketegangan dalam pertunjukkan.
Itulah beberapa unsur pembamgun dalam sebuah drama ya, Kids.
Pertanyaan: |
Apa saja unsur pembangun dalam sebuah drama? |
Petunjuk, cek lagi page 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar