Chebel Sutum berarti 40 tiang sebenarnya bangunan istana ini hanya ada 20 tiang.
Jika dilihat dari kolam air tepat di depan istana dapat disaksikan 20 tiang istana yang secara utuh ada dalam kolam.
Di antaranya, lukisan raja Shah Abbas yang sedang menggunakan mahkota.
4. Menara Jonban
Menara ini dibangun pada tahun 716 H, sampai sekarang bangunan ini masih kokoh meski sudah lewat berabad-abad lamanya.
Bangunan ini dinamai Jonban yang berarti bergerak.
Dalam menara ini terdapat makam Amu Abdullah yang merupakan makan seorang wali terkenal.
Jika salah satu menara yang ada di menara Jonban digerakkan, maka seluruh menara yang ada di menara Jonban ikut bergerak.
5. Gereja Kuno di Iran
Meski Iran adalah negara Islam, namun ada bukti bahwa agama selain Islam juga bisa hidup berdampingan dengan rukun, lo, Kids.
Hal ini terbukti dari adanya gereja kuno Kristen Armenia di Kota Isfahan.
Baca Juga: Mengenal Kesusasteraan Persia, Salah Satu Budaya Tertua Dunia
Gereja-gereja ini punya arsitektur bangunan dan interior yang mencerminkan cita rasa seni yang tinggi misalnya Gereja Betlehem, Gereja Gyurk, Gereja Hakup, dan Gereja Vonak.
Itulah tadi beberapa arsitektur bangunan peninggalan Peradaban Persia yang sarat nilai sejarah dan kebudayaan, Kids.
Source: Buku Peradaban Persia karya Suliswinarni
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar