GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar hikayat? Hikayat memang berkaitan dengan sebuah cerita dongeng atau menceritakan sejarah yang berbentuk riwayat hidup.
Hikayat merupakan cerita rekaan dalam sastra Melayu lama yang menggambarkan keagungan dan kepahlawanan.
Karya sastra bersifat fiksi ini, dalam bahasa Arab, berasal dari kata 'hikayah' yang berarti kisah, dongeng atau cerita.
Dongeng jenis ini umumnya mengisahkan kehebatan seseorang lengkap dengan keanehan hingga mukjizat dari tokoh utama.
Hikayat adalah karya sastra lama berbentuk prosa dari Melayu yang berisi cerita, undang-undang, dan silsilah yang bersifat rekaan, keagamaan, historis, biografis, atau gabungan dari sifat-sifat tersebut.
Sedangkan, secara harafiah hikayat memiliki arti kenang-kenangan atau sebagai riwayat dari buah pemikiran sang pujangga kepada orang lain.
Sama dengan dongeng, hikayat dituturkan berdasarkan imajinasi sang penulis dalam dunia rekaan, sehingga kisahnya hanya sebatas khayalan saja dan digunakan hanya sebagai penghibur.
Selayaknya cerita fiksi, hikayat juga memiliki unsur-unsur intrinsik berupa tema, alur, tokoh, latar, sudut pandang, dan amanat yang ingin disampaikan.
Hikayat adalah bagian dari prosa lama yang mempunyai ciri-ciri, yaitu:
Baca Juga: Jawab Pertanyaan Teks 'Hikayat Si Miskin', Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA
- Menggunakan bahasa Melayu lama.
- Istanasentris, ceritanya berlatarkan istana.
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar