GridKids.id - Kids, sebelumnya kalian sudah belajar tentang poster.
Poster adalah media massa yang digunakan untuk menyampaikan informasi.
Umumnya, poster juga memuat konten yang bersifat persuasi atau ajakan.
Untuk membuat poster, ada beberapa langkah yang harus dilakukan.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa langkah untuk membuat poster, ya.
Pada buku materi Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia juga membahas cara membuat poster.
Yuk, langsung saja kita simak beberapa cara untuk membuat poster!
Langkah pertama dalam membuat poster adalah menentukan topik.
Pilih topik yang akan dimuat sekaligus menentukan tujuan dari poster isi tersebut.
Baca Juga: Pengertian dan Fungsi Poster, Materi Bahasa Indonesia Kelas XI SMA
Setelah menentukan topik, susun kalimat yang akan digunakan dalam poster.
Dalam pembuatan poster, gunakan kalimat sederhana, ringkas dan mudah dimengerti.
Source | : | Kompas.com,kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar