GridKids.id - Grid Network meluncurkan fitur premium website Grid Network+.
Fitur ini diluncurkan pada Jumat, 2 Juni 2023.
Fitur premium website Grid Network+ ini hadir untuk memberikan pengalaman membaca berita bebas iklan.
Grid Network sebagai bagian dari Kompas Gramedia ingin membuat para pembaca merasa nyaman saat mengunjungi website Grid Network.
Menurut Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), pengguna internet di Indonesia pada 2022 mencapai 210 juta.
Sementara riset Katadata.id menunjukkan sebanyak 60 persen dari responden menggunakan internet untuk mencari berita.
Di sisi lain, sebanyak 65 persen dari responden riset menggunakan ad-blocker saat berselancar di dunia maya.
Melihat data tersebut, Grid Network ingin memberikan pengalaman membaca berita yang lebih baik dan nyaman bagi pengguna internet saat berada di website media Grid Network.
Oleh karena itu, Grid Network meluncurkan fitur premium web bagi pembacanya.
Grid Network+ adalah layanan premium yang bisa dinikmati oleh pembaca untuk mengakses artikel tanpa iklan di beberapa website Grid Network.
Saat ini, ada 7 media yang bisa memberikan layanan tersebut, yaitu:
Baca Juga: Grid Network Jawab Tantangan Zaman dengan Kampanye 'Let's Connect with The Enthusiast'
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar